9 Kapolda dan Wakapolda Dimutasi, Begini Penjelasan Polri

Banyak perwira yang dipromosikan

Jakarta, IDN Times - Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian telah melakukan mutasi sejumlah Kapolda dan Wakapolda hari ini, Senin (13/8). Mutasi tersebut tertuang dalam surat telegram rahasia bernomor ST/2015/VIII/Kep/2018 dan ST/2014/VII/Kep/2018 tertanggal 13 Agustus 2018.

1. Mutasi untuk penyegaran jelang Pilpres

9 Kapolda dan Wakapolda Dimutasi, Begini Penjelasan PolriANTARA FOTO/Adiwinata Solihin

Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Setyo Wasisto mengatakan, mutasi adalah hal yang biasa di kepolisian.

"Itu mutasi rata-rata kan sudah cukup lama memimpin, setahun lebih. Pilkada sudah selesai, dan sekarang menghadapi Pilpres jadi harus disegarkan lagi," ujar Setyo kepada IDN Times, Senin (13/8).

Baca Juga: Banyak Isu Maling dan Penjarahan, Kapolri Angkat Bicara

2. Banyak perwira yang dipromosikan

9 Kapolda dan Wakapolda Dimutasi, Begini Penjelasan PolriKapolri Jenderal Pol Tito Karnavian (kanan) didampingi Wakapolri Komjen Pol Syafruddin (kiri) (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)

Setyo menjelaskan, tak ada alasan khusus dalam mutasi tersebut. Bahkan, lanjut dia, banyak perwira tinggi yang diberikan promosi jabatan.

"Bahkan banyak promosi-promosi. Pak Iqbal (Karopenmas Mabes Polri) pindah, Pak Rikwanto (Karomultimedia Mabes Polri) juga pindah. Jadi itu mutasi rutin dalam rangka penyegaran untuk organisasi lebih rapi, dinamis, dan responsif. Harapannya supaya kinerja Polri lebih baik lagi," tuturnya.

Sementara itu, Karopenmas Mabes Polri Brigjen Pol Muhammad Iqbal mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut memberikan dukungannya.

"Terima kasih atas doa, support dan ucapannya. Kami mohon doa semoga amanah ini menjadi ladang amal saleh, pemberat timbangan pahala dan amal jariyah," kata Iqbal dalam pesan tertulis. 

3. Daftar jajaran Kapolda dan Wakapolda yang dimutasi

9 Kapolda dan Wakapolda Dimutasi, Begini Penjelasan PolriIDN Times/Vanny El Rahman

Dalam surat telegram yang ditandatangani oleh Karobinkar Brigjen Pol Eko Indra Heri, berikut adalah beberapa Kapolda yang dimutasi.

Kapolda Kepulauan Riau, Irjen Pol Didid Widjanardi dimutasi menjadi Widya Iswara Utama Sespim Lemdiklat Polri. Sementara, Kapolda Kepri akan digantikan oleh Irjen Pol Andap Budhi Redianti yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Maluku.

Kakorlantas Polri Irjen Pol Royke Lumowa menjabat sebagai Kapolda Maluku. Kemudian, posisinya digantikan oleh Brigjen Pol Refdi Andi yang sebelumnya menjabat sebagai Karoprovos Divpropam Polri.

Jabatan Karoprovos akan digantikan oleh Kombes Pol Hendro Pandowo yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolrestabes Bandung.

Kapolda Riau yang sebelumnya dijabat Irjen Pol Nandang diganti oleh Wakapolda Jawa Timur Brigjen Pol Eko Prihastoko. Wakapolda Jawa Timur akan dijabat oleh Brigjen Pol Mohammad Iqbal yang sebelumnya menjabat sebagai Karopenmas Divisi Humas Polri.

Jabatan Karopenmas Divisi Humas Polri diisi oleh Brigjen Pol Dedi Prasetyo yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Kalimatan Tengah. Posisinya akan digantikan oleh Brigjen Pol Rikwanto yang sebelumnya menjabat sebagai Karomultimedia Divisi Humas Polri.

Kapolda Sumatera Utara yang sebelumnya dijabat Irjen Pol Paulus Waterpau akan diganti oleh Brigjen Pol Agus Andrianto yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Sumatera Utara. Posisinya akan digantikan oleh Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananto yang sebelummya menjabat sebagai Koorspripim Polri. 

Irjen Polisi Boy Rafli yang sebelumnya menjabat Kapolda Papua dimutasi sebagai Wakalemdiklat Polri. Sedangkan Kapolda Papua akan dijabat Irjen Pol Martuani Sormin yang sebelumnya menjabat Kadiv Propam Polri. 

Kadiv Propam Polri akan dijabat oleh Brigjen Pol Listyo Sigit Prabowo yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Banten. Posisinya akan digantikan oleh Brigjen Pol Teddy Minahasa Putra yang sebelumnya menjabat sebagai Karopaminal Divpropam Polri.

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Mahfud Arifin dimutasi sebagai Analisis Kebijakan Utama Bidang Sabhara Baharkam Polri. Jabatannya diganti oleh Irjen Pol Luki Hermawan yang sebelumnya Wakabaintelkam Polri.

Kapolda Lampung Irjen Pol Suntana dimutasi sebagai Wakabaintelkam Polri. Penggantinya adalah Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Purwadi Arianto. Jabatan Wakapolda Metro Jaya akan dijabat oleh Brigjen Pol Wahyu Hadiningrat yang sebelumnya menjabat sebagai Pati Baintelkam Polri. 

Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Rachmat Mulyanan dimutasi sebagai Sahlisosek Kapolri. Jabatan Kapolda Kalimantan Selatan dijabat oleh Irjen Pol Yazid Fanani yang sebelumnya Pati Baintelkam Polri.

Banyak juga ya guys perwira polisi yang dirotasi. Semoga saja kinerja Polri semakin membaik.

Baca Juga: Buntut Meningkatnya Penerimaan, Sebanyak 414 Perwira Polisi "Menganggur"

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya