Tangani Gempa Palu, Prabowo Siap Bantu Pemerintahan Jokowi

"Kami siap bantu pemerintah."

Jakarta, IDN Times - Tak ingin mempolitisasi bencana yang menimpa Sulawesi Tengah, Calon Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Sandiaga Uno siap berada satu komando di bawah pemerintahan Jokowi dalam menangani bencana di Sulawesi Tengah.

“Kami tak ingin mengganggu pelaksanaan bantuan-bantuan tersebut, kami paham ini harus di bawah satu komando, satu koordinasi. Kami siap bantu pemerintah dalam kapasitas terbatas kami,” kata Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan (1/10).

1. Prabowo kumpulkan petinggi partai untuk menghimpun dana bantuan

Tangani Gempa Palu, Prabowo Siap Bantu Pemerintahan JokowiIDN Times/Irfan Fathurohman

Setelah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi sepakat untuk menghentikan sementara kampanye di wiliayah Sulawesi Tengah, Calon Presiden Prabowo Subianto akan segera menghimpun dana bantuan.

“Kami memutuskan segala mengumpulkan petinggi-petinggi partai dan sayap partai, kami ingin menghimpun dana bantuan untuk dikerahkan di situ,” ucap Prabowo.

Baca Juga: Sandiaga Sepakat Daerah Terdampak Gempa Harus Steril dari Kampanye 

2. Prabowo siap kerahkan relawan dari partai koalisinya untuk bantu aparat pemerintah

Tangani Gempa Palu, Prabowo Siap Bantu Pemerintahan JokowiIDN Times/Irfan Fathurohman

Selain mengumpulkan dana, Ketua Umum Partai Gerindra itu siap mengerahkan relawan dari partai koalisinya untuk membantu aparat pemerintah yang bertugas di wilayah bencana Sulawesi Tengah.

“Kami ingin menginventarisir relawan-relawan dari sayap-sayap yang bila diminta pemerintah kami siapkan untuk dikirim membantu aparat di daerah bencana,” ujar Prabowo.

“Kami punya tim medis dan pemuda-pemuda kami yang kami sampaikan untuk dapat membantu aparat pemerintah,” lanjutnya.

3. Prabowo-Sandi mendukung setiap langkah pemerintah

Tangani Gempa Palu, Prabowo Siap Bantu Pemerintahan JokowiANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

Prabowo dan Sandi juga menyampaikan dukungannya pada setiap langkah pemerintah dalam menangani bencana.

“Kami menyampaikan dukungan sepenuhnya kepada rakyat Indonesia. Ini adalah masalah bangsa jadi kami sepenuhnya mendukung setiap langkah pemerintah. Kami nyatakan siap dalam kapasitas terbatas kami,” pungkas Prabowo.

Baca Juga: Gempa & Tsunami Sulteng, Kubu Prabowo-Sandiaga Ucapkan Belasungkawa

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya