Debat Pilpres 2019, Akankah Jokowi Kembali Menyerang?

Pakar berharap Jokowi tampil kalem

Jakarta, IDN Times - Debat Pilpres 2019 akan digelar Minggu (17/2). Banyak yang berharap calon presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto saling beradu argumen dengan data. Dengan begitu masyarakat akan mengetahui mana di antara kedua calon tersebut yang lebih siap duduk di kursi RI 1. 

Pada debat pertama, Jokowi tampil lebih agresif sementara Prabowo lebih kalem. Lalu bagaimana sikap keduanya pada debat kedua? Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Ace Hasan mengatakan Jokowi berpeluang menyerang dan bertahan pada debat kedua.

“Tergantung (Prabowo),” katanya saat ditanya penampilan Jokowi di talkshow Polemik MNC Trijaya, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (16/2). Lalu bagaimana persiapan Jokowi menghadapi debat?

1. Waktu debat yang singkat, Jokowi lakukan simulasi

Debat Pilpres 2019, Akankah Jokowi Kembali Menyerang?IDN Times/Irfan fathurohman

Ace mengatakan, pada debat kali ini pihaknya mempersiapkan Jokowi untuk dapat memanfaatkan waktu saat debat. Menurutnya, dengan waktu yang singkat, Jokowi diharapkan mampu menyampaikan pesan kepada masyarakat dan dipahami dengan mudah.

“Kita harus menyiasati pada debat nanti. Waktu yang singkat perlu kita simulasi. Kata kata kunci yang bisa dipahami oleh masyarakat. Jokowi pun telah menjalani simulasi minggu kemarin,” paparnya.

Baca Juga: Jelang Debat Pilpres 2019, Prabowo Diminta Menghafal Akronim

2. Jokowi siapkan jawaban dari kemungkinan pertanyaan Prabowo

Debat Pilpres 2019, Akankah Jokowi Kembali Menyerang?Antara Foto/Sigid Kurniawan

Masalah infrastruktur dan impor nampaknya menjadi perhatian Ace dan timnya. TKN disebut Ace, sedang menyoroti kemungkinan isu yang akan diserang oleh Prabowo nanti. Namun demikian, TKN yakin Jokowi telah memiliki jawaban.

“Pembangunan infrastruktur yang terburu-buru ada jawabannya nanti. Impor, pak Jokowi telah menyiapkan jawaban itu. Kita sudah list isu yang kita-kira akan dikritisi Prabowo,” paparnya.

3. Tema debat: Jokowi banget

Debat Pilpres 2019, Akankah Jokowi Kembali Menyerang?ANTARA /Puspa Perwitasari

TKN optimistis jika Jokowi mampu menjawab permasalahan saat debat nanti. Apalagi, tema debat nanti merupakan isu-isu yang selama ini diangkat oleh Jokowi lewat program dan kebijakannya sebagai presiden.

“Kami sebut Jokowi banget karena menyangkut hal-hal yang pernah dikerjakan Jokowi. Soal infrastruktur, pangan, energi, dan lingkungan hidup,” ucap Ace.

4. Pakar: Jokowi diharapkan tidak menyerang

Debat Pilpres 2019, Akankah Jokowi Kembali Menyerang?IDN Times/Irfan fathurohman

Pakar Komunikasi Politik Umaimah Wahid berharap Jokowi tidak lagi menyerang pada debat kedua. Masyarakat kata Umai, mengharapkan Jokowi tampil apa adanya seperti sosoknya yang dikenal kalem.

“Pak Jokowi diharapkan tidak menyerang, justru sepertinya harus bersikap relaksasi,” kata Umai di lokasi yang sama.

Baca Juga: Achmad Zaky di Istana: Jokowi akan Umumkan Jangan Uninstall Bukalapak

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya