Kampanye di Cirebon, Jokowi Targetkan 75 Persen Suara

Jokowi hanya memperoleh 61 persen di Pilpres 2014

Cirebon, IDN Times - Calon Presiden Joko ‘Jokowi’ Widodo menargetkan kemenangannya di Cirebon sebesar 75 persen. Target itu ia ingin capai setelah melihat perolehan Pilpres 2014 lalu yang hanya mampu menyentuh angka 61 persen.

“Di catatan saya di Kabupaten Cirebon tahun 2014 kita mendapatkan 61 persen, tahun 2019 kita ingin di Cirebon di atas 75 persen. Siapa yang setuju,” kata Jokowi dalam orasi kampanye terbuka di Pelabuhan Perikanan Gebangmekar, Jumat (5/4).

1. Jokowi juga targetkan menang di Jawa Barat

Kampanye di Cirebon, Jokowi Targetkan 75 Persen SuaraIDN Times/Irfan fathurohman

Jokowi yang ditemani Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam kampanye kali itu juga menargetkan memenangkan laga Pilpres 2019 di Jawa Barat.

“Kita ingin di Provinsi Jawa Barat kita harus menang, siapa yang setuju,” tanya Jokowi ke ribuan masa yang memadati pelabuhan sejak pukul 09:45 WIB.

“Setuju,” jawab riuh pendukunya.

Baca Juga: Perkuat Suara di Jabar, Jokowi Bakal Kampanye di Cirebon dan Indramayu

2. Jokowi ajak pendukungnya pakai baju putih ke TPS

Kampanye di Cirebon, Jokowi Targetkan 75 Persen SuaraDok.IDN Times/Istimewa

Menutup orasinya, Jokowi minta pendukungnya untuk datang ke TPS memakai baju putih.

“Terakhir saya mengajak saudara sekalian untuk mengajak saudara, keluarga untuk berbondong-bondong ke TPS ajak mereka untuk datang menggunakan baju putih karena yang dicoblos pakai baju putih,” ucap Jokowi.

3. Jokowi kembali pamer tiga kartu saktinya

Kampanye di Cirebon, Jokowi Targetkan 75 Persen SuaraDok.IDN Times/Istimewa

Seperti pada kampanyenya di sejumlah daerah lainnya, Di Cirebon Jokowi juga pamer tiga kartu saktinya. Ia pun menantang pendukungnya untuk naik ke atas panggung jika ada yang tidak setuju.

“Kartu sembako murah, nanti ibu-ibu dapat belanja beras, minyak, gula diberikan diskon khusus diberi diskon besar, siapa yang setuju? Tunjuk jari. Setuju ya, yang gak setuju coba naik ke panggung,” kata Jokowi.

4. Jokowi ajak pendukungnya lawan hoaks

Kampanye di Cirebon, Jokowi Targetkan 75 Persen SuaraDok.IDN Times/Istimewa

Mengakhiri orasinya, Jokowi mengajak pendukungnya untuk berani melawan fitnah dan hoaks.

“Saya mengajak bersama-sama jangan sampe ada futnah, isu, hoaks kabar bohong yang mempengaruhi kita. Tolong diluruskan harus dilawan, siapa yang berani? Semua harus berani meluruskan,” ujar Jokowi.

Baca Juga: Kampanye Di Cirebon, Jokowi Kembali Pamer Tiga Kartu Sakti

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya