Panglima TNI Pastikan Perayaan Natal di Gereja Jakarta Berjalan Aman

Rombongan TNI-Polri memantau gereja di wilayah Jakarta

Jakarta, IDN Times - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Idham Azis meninjau perayaan Natal 2019 di gereja-gereja di Jakarta. Hadi memastikan perayaan Natal di Jakarta berjalan dengan aman dan damai.

Kapolri dan Panglima TNI beserta rombongan tiba di Gereja HKPB Slipi, Jakarta Barat, Selasa (24/12), pukul 18.28 WIB. Sambil berjalan memasuki gereja, Panglima dan Kapolri tampak mengucapkan selamat Natal kepada jemaat.

1. Panglima TNI pastikan perayaan natal berjalan aman

Panglima TNI Pastikan Perayaan Natal di Gereja Jakarta Berjalan AmanPanglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Idham Azis (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Dalam sambutannya, Hadi mengucapkan selamat kepada jemaat atas nama TNI dan Polri. Hadi mengatakan TNI-Polri terus menjaga dan menjamin perayaan Natal berjalan aman dan damai.

"Bapak dan Ibu sekalian, kedatangan saya, Panglima TNI, dan Bapak Kapolri ingin mengucapkan selamat merayakan hari Natal tahun 2019. Kami TNI-Polri tetap menjaga dan terus mengamankan jalannya perayaan Natal 2019, damai di hati, damai di bumi," kata Hadi saat memberikan sambutan.

2. Hadi berharap natal 2019 tidak diwarnai teror

Panglima TNI Pastikan Perayaan Natal di Gereja Jakarta Berjalan AmanDari kiri-kanan: Panglima TNI Marsekal Hadi, Kapolri Jenderal Idham Aziz, Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan saat mengunjungi Gereja SMTB Surabaya, Rabu (18/12). IDN Times/Ardiansyah Fajar

Hadi berharap perayaan natal di sejumlah wilayah di Jakarta tidak diwarnai insiden teror bom dan sebagainya.

"Harapan kami, tidak ada gangguan sedikit pun sehingga perayaan Natal bisa dilaksanakan dengan khusyuk dengan situasi aman dan damai," ujar Hadi.

3. Panglima dan Kapolri mengunjungi Gereja HKPB Slipi

Panglima TNI Pastikan Perayaan Natal di Gereja Jakarta Berjalan AmanKapolri Idham Aziz (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Setelah mengunjungi Gereja HKPB Slipi, Panglima dan Kapolri berjalan menuju Gereja GPIB Jemaat Shaloom, Kemanggisan, Jakarta Barat, yang berjarak sekitar 200 meter.

Saat keluar dari gereja, Panglima dan Kapolri menyapa personel yang tengah bertugas melakukan pengamanan. Hadi meminta pasukan menjaga jalannya perayaan Natal dengan damai.

4. Rombongan lanjut ke Gereja Katholik Jakarta Pusat

Panglima TNI Pastikan Perayaan Natal di Gereja Jakarta Berjalan AmanIDN Times/istimewa

Pada tinjauan itu, turut hadir Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono serta Pangdam Jaya Mayor Jenderal TNI Eko Margiyono. Selanjutnya, rombongan akan menuju Gereja Katholik Bunda Hati Kudus, Kemakmuran, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Libur Natal, 6 Pasar Natal yang Wajib Kamu Kunjungi di Berbagai Negara

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya