Prabowo Deklarasi Kemenangan Lagi, Sandi Hanya Terdiam
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jakarta, IDN Times - Calon Presiden Prabowo Subianto mengumumkan kemenangannya untuk yang kedua kali. Kali ini dia ditemani Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno.
Berdasarkan pantauan IDN Times, Sandiaga terlihat sedikit menyunggingkan senyum sebelum Prabowo mulai membacakan deklarasi kemenangan.
Saat Prabowo menyatakan kemenangannya, Sandi hanya fokus melihat isi tulisan pidato Prabowo tanpa ekspresi.
“Dengan ini saya Prabowo Subianto menyatakan bahwa saya dengan Sandiaga Salahuddin Uno mendeklarasikan sebagai presiden dan wakil presiden Indonesia tahun 2019-2024,” kata Prabowo disambut riuh pendukungnya.
Meski ramai dan suara suka cita terdengar bersautan, Sandiaga tak sekalipun terlihat bahagia. Tak terlihat wajah ceria dan senyumnya. Tatapannya hanya lurus ke depan, tak bergeming.
Prabowo menjelaskan bahwa kemenangan ini diumumkan lebih cepat karena pihakmua punya bukti-bukti kuat. Dia mengklaim menang 62 persen berdasarkan hasil hitung sebenarnya dari rekapitulasi timnya.
“Dengan usaha berbagai macam kecurangan di berbagai desa, kecamatan, dan provinsi seluruh Indonesia,” jelasnya.
Editor’s picks
Atas kemenangan ini, Prabowo mengajak kepada seluruh pendukung, relawan, dan koalisi untuk bersyukur.
“Rasa syukur sedalam-dalamnya dan setinggi-tingginya. Kami yakin dengan rahmat dan barokah-Nya lah semua perjuangan politik telah berhasil dengan dukungan rakyat,” ucapnya.
Usai membaca deklarasi, Sandi langsung masuk ke dalam rumah, sementara memanjat pagar melambaikan tangan kepada pendukungnya.
Sebelumnya capres nomor urut ini mengklaim telah mengalahkan petahana Joko Widodo dalam perhelatan Pilpres 2019 pada Rabu (17/4) malam.
Dia menjelaskan bahwa angka tersebut merupakan real count yang didapat dari 320 ribu tempat pemungutan suara (TPS) di seluruh Indonesia berdasarkan hitung cepat tim internal.
Untuk menutup selebrasi kemenangan, Prabowo dengan lantang menggelorakan takbir. Bukan itu saja, dia bahkan melakukan sujud syukur di atas podium berkarpet merah sebagai bentuk ucapan terima kasih kepada Tuhan YME.
Akan tetapi di sana tidak terlihat Sandi. Ini karena kondisinya yang sakit cegukan tiada henti.
Baca Juga: [BREAKING] Prabowo: Saya dan Sandiaga Deklarasikan Kemenangan Pilpres