Prabowo Masih Jadi Ketum, Ini Kepengurusan Partai Gerindra 2020-2025

Sandiaga Uno menjabat Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra

Jakarta, IDN Times - Partai Gerindra resmi mengumumkan susunan kepengurusan baru Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra setelah melakukan Kongres Luar Biasa (KLB) pada 28 Agustus 2020.

“7 September 2020 kepengurusan Partai Gerindra dilaporkan dan disahkan oleh Kemenkumham,” kata Sekretaris Jenderal Gerindra lewat kanal YouTube Partai Gerindra, Minggu (20/9/2020).

1. Prabowo Subianto masih menjadi Ketua Pembina dan Ketua Umum Gerindra

Prabowo Masih Jadi Ketum, Ini Kepengurusan Partai Gerindra 2020-2025Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (6/7/2020) (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Dalam struktur kepengurusan tersebut, Prabowo Subianto tetap menjabat sebagai Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina Gerindra. Prabowo diminta kembali mengemban amanah tersebut setelah diminta oleh 34 Ketua DPD Gerindra.

Dia juga menjelaskan, kepengurusan Gerindra kali ini terdiri dari 89 Dewan Pembina berjumlah, 28 Dewan Penasihat, 44 Dewan Pakar, dan 292 Pengurus Harian DPP Gerindra.

Baca Juga: Sah! Prabowo Subianto Kembali Jabat Ketum Partai Gerindra

2. 33,66 persen keterwakilan perempuan di kepengurusan Gerindra

Prabowo Masih Jadi Ketum, Ini Kepengurusan Partai Gerindra 2020-2025Sekjen DPP Gerindra Ahmad Muzani (Kanan) memberikan keterangan pers usai rapat konsolidasi pemenangan Pilkada di Sumut, Minggu (19/1) petang (IDN Times/Prayugo Utomo)

Dari jumlah tersebut, terdapat 194 pengurus laki-laki atau 66,44 persen. Sementara pengurus perempuan sebanyak 98 orang atau 33,66 persen.

Jumlah ini telah melampaui dari ketentuan Undang-Undang Partai Politik, di mana partai politik harus mencantumkan keterwakilan perempuan minimal 30 persen dari jumlah kepengurusan.

“Dengan demikian, maka jumlah yang kita ajukan untuk perempuan ke Kemenkumham telah memenuhi Undang-Undang Partai Politik,” ujarnya.

3. Sandiaga Uno sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra

Prabowo Masih Jadi Ketum, Ini Kepengurusan Partai Gerindra 2020-2025Mantan Ketua Umum Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia Sandiaga Uno (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Berikut daftar Dewan Pembina Gerindra yang telah disahkan Kemenkumham setelah keluar Surat Keputusan Kemenkumham Nomor N.MH-18.HH.11.01/2020 tentang Pengesahan Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Partai Gerindra:

Ketua Dewan Pembina Prabowo Subianto

Wakil Ketua Dewan Pembina Rachmawati Soekarnoputri

Wakil Ketua Dewan Pembina Hashim Djodjohadikusumo

Wakil Ketua Dewan Pembina Sandiaga Uno

Wakil Ketua Dewan Pembina Ahmad Muzani

Wakil Ketua Dewan Pembina Sufmi Dasco Ahmad

Wakil Ketua Dewan Pembina Edhy Prabowo

Wakil Ketua Dewan Pembina Fadli Zon

Wakil Ketua Dewan Pembina Desmond Junaidi Mahesa

Wakil Ketua Dewan Pembina Thomas Muliatna Djiwandono

Wakil Ketua Dewan Pembina Angky Retno Yudianti

Sekretaris Dewan Pembina Sugiono

Anggota Dewan Pembina Yunus Yosfiah

Anggota Dewan Pembina Suharto

Anggota Dewan Pembina Mukhlas Sidik

Anggota Dewan Pembina Gelnny Kairupan

Anggota Dewan Pembina Yudi Magio

Anggota Dewan Pembina Suwitno

Anggota Dewan Pembina Amir Tohar

Anggota Dewan Pembina Fuad Bawazier

Anggota Dewan Pembina Nur Asia Uno

Anggota Dewan Pembina Ahmad Riza Patria

Anggota Dewan Pembina Habiburokhman

Anggota Dewan Pembina Dahnil Anzar Simanjuntak

Ketua Dewan Penasehat Sudradjad Djiwandono

4. Rahayu Saraswati jadi wajah baru di struktur kepengurusan DPP Gerindra

Prabowo Masih Jadi Ketum, Ini Kepengurusan Partai Gerindra 2020-2025IDN Times/Khaerul Anwar

Berikut daftar pengurus DPP Gerindra:

Ketua Umum H. Prabowo subianto

Wakil Ketua Umum Bidang Organisasi, Kaderisasi, Keanggotaan, dan Pemenangan Pemilu Dr. Ir. Sufmi Dasco Ahmad

Wakil Ketua Umum Bidang Luar Negeri Dr. Fadli Zon

Wakil Ketua Umum Bidang Ideologi, Politik, Pemerintahan, Disiplin Partai dan Informasi Strategis Sugiono

Wakil Ketua Umum Bidang Ekonomi dan Lingkungan Hidup Dr. Edhy Prabowo

Wakil Ketua Ketua Umum Bidang Pertahanan dan Keamanan Mayjen TNI Purn. Musa Bangun

Wakil Ketua Ketua Umum Bidang Pemberdayaan Potensi Jaringan, Koperasi, dan UMKM Dr. Ferry Joko Juliantono

Wakil Ketua Ketua Umum Bidang Kesehatan dan Ketenagakerjaan drg. Putih Sari

Wakil Ketua Ketua Umum Bidang Pemuda, Perempuan, dan Anak Rahayu Saraswati Djojohadikusumo

Wakil Ketua Ketua Umum Bidang Hukum dan Advokasi Habiburokhman

Wakil Ketua Ketua Umum Bidang Pengabdian Masyarakat dan Kesejahteraan Rakyat Sumaryati Amin Aryoso

Wakil Ketua Ketua Umum Bidang Pendidikan dan Infrastruktur Susi Marleny Bachsin

Wakil Ketua Ketua Umum Bidang Bidang Agama Mochamad Irfan Yusuf

Sekretaris Jenderal Ahmad Muzani

Bendahara Umum Thomas Djiwandono

Baca Juga: Mulus! Gerindra Tunjuk Rahayu Saraswati Sebagai Wakil Ketua Umum

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya