Tak Undang Jokowi dan Politisi, Partai Hanura Percepat Munas

Munas akan berlangsung tertutup

Jakarta, IDN Times - Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) akan menggelar musyawarah nasional (Munas) di Hotel Sultan, Jakarta Selatan, pada 17-19 Desember 2019. Munas ini dipercepat dari jadwal sebelumnya pada Februari 2020.

“DPP Hanura mengambil keputusan Munas dipercepat yang akan dilaksanakan pembukaannya besok (Selasa) malam,” ujar Ketua DPP Partai Hanura Benny Ramdhani, Senin (16/12).

Baca Juga: Bursa Kabinet Jokowi, Hanura Setor 40 Nama Calon Menteri

1. Munas hanya dihadiri peserta pemilik suara

Tak Undang Jokowi dan Politisi, Partai Hanura Percepat MunasKetua DPP Partai Hanura Benny Ramdhani (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Hingga hari ini, Benny mengatakan, peserta munas hanya akan dihadiri pemilik suara untuk memilih ketua umum Hanura 2019-2024, yaitu dari unsur DPC kabupaten atau kota akan hadir 514 orang dan tingkat DPD 34 orang.

“Artinya pelaksanaan munas ketiga akan diikuti oleh peserta pemilik suara,” kata dia.

2. Munas Hanura juga akan membahas posisi partai pada 2020-2024

Tak Undang Jokowi dan Politisi, Partai Hanura Percepat MunasDPP Partai Hanura memberi keterangan pers persiapan Musyawarah Nasional Partai Hanura di Jakarta, Senin 16 Desember 2019 (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Sementara, Sekretaris Munas Mulyadi mengatakan agenda munas akan membahas laporan pertanggungjawaban pengurus Hanura 2017-2019. Kemudian, dilanjut pemilihan pengurus baru dengan pemilihan ketua umum.

“Kemudian bahas AD/ART dan rekomendasi program umum. Juga akan membahas terkait positioning Partai Hanura 2020-2024,” ucap dia.

3. Munas Hanura berlangsung secara tertutup

Tak Undang Jokowi dan Politisi, Partai Hanura Percepat MunasKetua DPP Partai Hanura Benny Ramdhani (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Pelaksanaan munas Hanura akan digelar secara tertutup. Hanura juga tidak mengundang Presiden Joko "Jokowi" Widodo.

“Munas bersifat internal dan kami tidak undang pihak luar, presiden, menteri, pimpinan parpol, dan tokoh masyarakat,” ujar Benny.

 

Baca artikel menarik lainnya di IDN Times App, unduh di sini
http://onelink.to/s2mwkb

Baca Juga: Kader Dukung Wiranto Pimpin Hanura lagi dan Minta Oso Mundur 

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya