Mantan Menteri Sosial, Nani Soedarsono, Meninggal Dunia

Nani akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata

Jakarta, IDN Times - Kabar duka datang dari mantan Menteri Sosial di era Presiden Soeharto, Nina Soedarsno, yang diberitakan meninggal dunia pada Sabtu (16/2) sore tadi. Nani Soedarsono meninggal dunia di RS Medistra, Jakarta, pukul 15.10 WIB. Menurut kabar, Nani akan dikebumikan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Minggu, 17 Februari 2019.

Menurut konfirmasi Kementerian Sosial, kabar duka ini sendiri sudah dibenarkan. "Betul, beliau (Nani) sakit dan dirawat di RS Medistra. Keluarga besar Kementerian Sosial menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya beliau," kata Sekretaris Jenderal Kementerian Sosial, Hartono Laras, dilansir dari Kantor Berita ANTARA, pada Sabtu (16/2).
 
Nani sendiri pernah menjabat sebagai Menteri Sosial di era Orde Baru pada rentang tahun 1983 hingga 1988. Selain sebagai Mensos, beliau juga pernah memegang sejumlah jabatan penting, seperti Wakil Ketua DPP Golkar, anggota Komisi III DPR RI, Sekretaris Jenderal Kowani, dan Ketua Umum Himpunan Wanita Karya.

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya