Festival Payung Indonesia 2019 Dibantu oleh 100 Relawan dari Nusantara

Relawan menjadi jantung dari seluruh rangkaian kegiatan

Jakarta, IDN Times – Pelaksanaan Festival Payung Indonesia 2019 dijamin akan sangat ramah. Baik untuk pengunjung maupun peserta. Karena, ada ratusan volunteer (relawan) yang bakal membantu event ini. Para volunteer berasal dari berbagai penjuru Indonesia.

Penggagas Festival Payung Indonesia, Heru Mataya, menilai kehadiran para volunteer untuk event ini sangat penting. Volunteer adalah perpanjangan tangan penyelenggara.

“Keberadaan para  volunteer (relawan) dalam suatu festival adalah jantung dari seluruh rangkaian kegiatan festival. Mereka bekerja dengan hati, kesungguhan, kesabaran dan kasih untuk bisa membahagiakan peserta dan pengunjung festival. Berusaha bekerja dengan baik untuk menginspirasi diri sendiri dan orang lain,” tutur Heru Mataya, Minggu (25/8).

1. Terima kasih untuk dukungan para relawan dari berbagai penjuru di Indonesia

Festival Payung Indonesia 2019 Dibantu oleh 100 Relawan dari NusantaraIDN Times/Kemenpar

Festival Payung Indonesia akan berlangsung 6-8 September 2019. Lokasinya di Garuda Mandala, Candi Prambanan, Jawa Tengah.

“Kami dari Mataya arts & heritage sebagai penyelenggara festival, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada 100  volunteer dari kota-kota dan daerah-daerah di Indonesia. Ada yang dari Jawa, Sulawesi, Kalimantan, Riau, Ternate dan NTT, yang telah mendukung dan bersedia terlibat dalam kegiatan Festival Payung Indonesia 2019,” sahut Heru Mataya.

2. Dukungan dan keterlibatan para volunteer adalah spirit

Festival Payung Indonesia 2019 Dibantu oleh 100 Relawan dari NusantaraIDN Times/Kemenpar

Tambahan semangat untuk terus bergerak bersama melestarikan warisan budaya lokal Indonesia. Serta merajut potensi kreativitas kolektif masyarakat. 

3. Bukti Festival Payung Nusantara sudah menjadi trend setter di masyarakat

Festival Payung Indonesia 2019 Dibantu oleh 100 Relawan dari NusantaraIDN Times/Kemenpar

Menteri Pariwisata Arief Yahya menilai kehadiran para volunteer membuktikan jika Festival Payung Nusantara sudah mendapatkan tempat di masyarakat.

“Festival Payung Indonesia sudah menjadi trend setter buat banyak destinasi di Indonesia. Dan kehadiran volunteer membuktikan hal itu. Festival Payung Indonesia telah diterima. Bahkan menjadi bagian yang penting dalam festival,” paparnya.

Topik:

  • Ajeng

Berita Terkini Lainnya