Ingin Goweser Dapat Insentif, Anies: Misalnya Diberikan Kredit Sepeda

Anies targetkan 170 km jalur sepeda di Jakarta

Jakarta, IDN Times - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta perusahaan memberikan insentif ke karyawan yang mengendarai sepeda ke kantor agar warga menjadi lebih sehat dan kota lebih bersih.

"Kami harap perusahaan setiap kantor memberikan insentif bagi mereka yang naik sepeda, misalnya diberikan insentif kredit sepeda, diberikan subsidi premi asuransi, diberikan kemudahan di dalam mereka berkegiatan di kantor, sehingga ada insentif tambahan untuk menggunakan sepeda," kata dia di Jakarta, Jumat (4/6/2021).

1. Bersepeda untuk kegiatan yang ditempuh dengan jarak pendek

Ingin Goweser Dapat Insentif, Anies: Misalnya Diberikan Kredit SepedaPesepeda menikmati jalan Malioboro yang bebas dari kendaraan bermotor. IDN Times/Febriana Sinta

Anies juga memberikan usul jika pekerja kantor bisa pergi makan siang atau rapat menggunakan sepeda jika memang belum bisa pulang atau pergi kantor dengan cara gowes. Dia menyarankan agar kegiatan-kegiatan dengan jarak pendek bisa dilalui dengan sepeda.

"Dengan begitu kita memanfaatkan sepeda dengan benar-benar sebagai alat transportasi," ujarnya.

Baca Juga: Lagi, Beda Pendapat Anies-Riza soal Jalur Road Bike

2. Minta kantor sediakan shower

Ingin Goweser Dapat Insentif, Anies: Misalnya Diberikan Kredit SepedaIlustrasi Jalur Sepeda (IDN Times/Dwi Agustiar)

Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan ini juga menganjurkan agar kantor-kantor yang ada di Jakarta bisa menyediakan shower atau kamar mandi agar para karyawan yang bersepeda bisa membersihkan diri sebelum bekerja.

"Kami ingin agar ikhtiar ini semua meluas mudah-mudahan apa yang dikerjakan di Jakarta bisa dirasakan juga manfaatnya bagi masyarakat luar Jakarta yang datang ke sini," kata Anies.

3. Anies menilai idealnya Jakarta punya 500 kilometer jalur sepeda

Ingin Goweser Dapat Insentif, Anies: Misalnya Diberikan Kredit SepedaANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

Anies mengungkapkan idealnya di Jakarta ada 500 kilometer jalur sepeda. Saat baru ada 63 kilometer jalur sepeda di Jakarta dan akan ditambah hingga akhir 2021.

"Jadi Insyaallah total di akhir tahun kita punya lebih dari 170 Kilometer jalur sepeda dan di antaranya ada 11,2 kilometer jalur sepeda permanen yang sangat visible berada di Jalan Sudirman," ujarnya.

Baca Juga: Sepeda-sepeda Berbahan Unik, Ada yang Dibuat dari Kardus!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya