Banjir Sempat Rendam Vila Nusa Indah Bogor, tapi Air Kini Mulai Surut

Jabodetabek banjir lagi setelah diguyur hujan semalaman

Jakarta, IDN Times - Tagar #bajir menjadi trending topic di media sosial Twittter setelah hujan mengguyur Jabodetabek semalaman sejak Jumat (7/2) malam. Warganet melaporkan banjir yang ada di daerah mereka masing-masing melalui unggahan video atau foto.

Akun Badan Penanggulangan Bencana (BNPB) Indonesia juga mengunggah sebuah video yang menggambarkan kondisi di salah satu daerah Vila Nusa Indah, Gunung Putri, Kabupaten Bogor.

1. Warga mulai bersihkan lumpur

Banjir Sempat Rendam Vila Nusa Indah Bogor, tapi Air Kini Mulai SurutIlustrasi Banjir (IDN Times/Lia Hutasoit)

Dalam unggahannya, akun @BNPB_Indonesia menunjukan kondisi banjir di Vila Nusa Indah yang berangsur surut dan ketinggian air berada di angka 10 sentimeter.

"Jadi masyarakat saat ini bergiat-giat bersih-bersih lumpur yang tergenang di halaman rumah," kata @BNPB_Indonesia pada Sabtu (8/2) pukul 09.58 WIB.

Baca Juga: Kunjungi Korban Banjir, DPRD DKI Temukan Penyebab Banjir Jakarta

2. Persediaan perahu karet bagi warga

Banjir Sempat Rendam Vila Nusa Indah Bogor, tapi Air Kini Mulai SurutAnggota TNI dan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Damkar dan PB) DKI Jakarta menarik perahu karet yang dinaiki warga saat melintasi genangan banjir di kawasan Bungur Besar Raya, Jakarta. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

BNPB juga menjelaskan bahwa pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor telah menyiapkan 2 unit perahu karet yang sedang dalam perjalanan menuju lokasi kejadian.

Sedangkan satu perahu karet lainnya telah dioperasikan untuk membantu mobilitas warga dan petugas yang memantau kondisi banjir di Vila Nusa Indah tersebut.

3. Jumlah pengungsi masih didata

Banjir Sempat Rendam Vila Nusa Indah Bogor, tapi Air Kini Mulai SurutKondisi banjir kawasan Jakarta Barat pada Rabu (1/1). (IDN Times/Lia Hutasoit)

Hingga kini, jumlah pengungsi di Vila Nusa Indah masih dalam proses pendataan. Namun BNPB juga menjelaskan bahwa warga telah mengungsi di balai warga sembari dilakukan pendataan.

Baca Juga: Hujan Deras Sejak Semalam, Ini Titik-Titik Banjir di Seputar Jakarta

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya