[BREAKING] Demo Buruh Memanas, 4 Pemuda Ditangkap Polisi

Dua pemuda ditangkap lengkap dengan sepeda motornya

Jakarta, IDN Times - Demonstrasi penolakan Undang-Undang Cipta Kerja (UU Ciptaker) atau Omnibus Law di sekitar gedung DPR RI masih berlangsung. 

Karena jalan menuju DPR dari Jalan Gerbang Pemuda sekitar Gelora Bung Karno (GBK) ditutup, sejumlah massa terhalang.

Pantauan IDN Times, Kamis (8/10/2020) siang, sejumlah buruh peserta demo berada di bawah flyover Ladokgi, Jalan Gatot Soebroto yang ditutup.

Terlihat ada empat pemuda ditangkap karena diduga menyusup. Satu orang diamankan karena sempat melawan. Satu ditarik, dan dua pemuda lainnya diamankan lengkap dengan sepeda motornya.

Lima pemuda berlari ke arah jalan tol dalam kota untuk menghindari kejaran petugas kepolisian. Tapi, mereka akhirnya dibawa menggunakan mobil taktis milik Brimob. Di beberapa titik demonstrasi di Ibu Kota, situasi mulai memanas. Massa melempari aparat di depan Patung Kuda, kawasan Monas. Demo juga diwarnai dengan tembakan gas air mata. 

Baca Juga: [BREAKING] Massa Geruduk Pembatas Jalan Menuju DPR Tapi Dicegah Polisi

Topik:

  • Sunariyah
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya