Daftar Lengkap Pasien Virus Corona di Indonesia

Rincian pasien positif, sembuh, meninggal per Kamis (12/3)

Jakarta, IDN Times - Pemerintah Indonesia sejak Selasa (2/3) telah mengumumkan kasus pertama pasien positif virus corona baru, COVID-19. Hingga Rabu (11/3), Indonesia telah mengonfirmasi 34 kasus positif virus corona. Satu di antaranya, meninggal dunia sedangkan tiga lainnya sembuh.

IDN Times merangkum data lengkap Kasus virus corona yang ada di Indonesia per Kamis (12/3). Berikut rinciannya:

1. Klaster Jakarta

Daftar Lengkap Pasien Virus Corona di IndonesiaData lengkap virus corona di Indonesia. IDN Times/Arief Rahmat

Kasus 1
Perempuan, 31 tahun

Kasus 2
Perempuan, 64 tahun

Kasus 3
Perempuan, 33 tahun

Kasus 4
Belum diketahui, 34 tahun

Kasus 5
Laki-laki, 55 Tahun

Kasus 10
Laki-laki, 29 tahun, sakit ringan-sedang, WNA, terkait kasus 1

Kasus 11
Perempuan, 54 tahun, sakit ringan-sedang, WNA, terkait kasus 1

Kasus 12
Laki-laki, 31 tahun, sakit ringan-sedang, terkait kasus 1

Kasus 13
Perempuan,16 tahun, sub-klaster kasus 3

Kasus 20
perempuan, 70 tahun, bagian dari tracing sub klaster Jakarta, terkait kasus 1

Kasus 21
Perempuan, 47 tahun, bagian dari tracing sub klaster Jakarta

Baca Juga: Terungkap! Kasus 27 Terinfeksi Virus Corona dari Kasus 20

2. Klaster imported case atau kepulangan dari luar negeri

Daftar Lengkap Pasien Virus Corona di IndonesiaIDN Times/Wira Sanjiwani

Kasus 7
Perempuan, 59 tahun, sakit ringan-sedang, stabil

Kasus 8
Laki-laki, 56 tahun, menggunakan infus dan selang oksigen, punya riwayat diabetes, tertular Kasus 7, suami dari pasien Kasus 7.

Kasus 9
Perempuan, 55 tahun, sakit ringan-sedang

Kasus 14
Laki-laki, 50 tahun, sakit ringan-sedang

Kasus 15
Perempuan, 43 tahun

Kasus 16
Perempuan, 17 tahun, terkait Kasus 15

Kasus 17
Laki-laki, 56 tahun

Kasus 18
Laki-laki, 55 tahun

Kasus 19
Laki-laki, 40 tahun

Kasus 22
Perempuan, 36 tahun

Kasus 23
Perempuan, 73 tahun, sedang menggunakan ventilator tetapi stabil

Kasus 24
Laki-laki, 46 tahun

Kasus 26
Laki-laki, 46 tahun, WNA.

Kasus 28
Laki-laki, 37 tahun, tampak sakit ringan

Kasus 29
Laki-laki, 51 tahun, tampak sakit sedang, tidak sesak nafas

Kasus 30
Laki-laki, 84 tahun, tampak sakit ringan sedang

Kasus 31
Perempuan, 48 tahun, sakit ringan sedang.

Kasus 32
Laki laki, 45 tahun, sakit ringan sedang

Kasus 33
Laki-laki, 29 tahun, keadaan ringan sedang

Kasus 34
Laki-laki, 42 tahun, nampak sakit ringan sedang

3. Klaster Diamond Princess dan Local Transmition

Daftar Lengkap Pasien Virus Corona di IndonesiaTim medis mengevakuasi seorang warga negara asing (WNA) terjangkit virus corona (COVID-19) turun dari kapal saat simulasi penanganan virus Corona di Pelabuhan Sukarno Hatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (10/3/2020) (ANTARA FOTO/Abriawan Abhe/jp)

Diamond Princess:

Kasus 6
Laki-laki, 36 tahun

 

Local Transmition:

Kasus 27
Laki-laki, 33 tahun, terkait kasus 20

4. Pasien meninggal dan sembuh

Daftar Lengkap Pasien Virus Corona di IndonesiaIlustrasi Mobil jenazah (IDN Times/Lia Hutasoit)

Satu orang pasien meninggal diumumkan pada Rabu (11/3). Pasien tersebut merupakan Kasus 25 dengan jenis kelamin perempuan berusia 53 dan seorang WNA.

Selain itu, dua pasien yang diisolasi di RSPI Sulianti Saroso meninggal dunia pada Kamis (12/3). Namun, keduanya meninggal sebelum hasil pemeriksaan terhadap spesimen mereka keluar.

Kedua pasien berjenis kelamin perempuan, masing-masing berusia 57 tahun dan 37 tahun. Belum dapat dipastikan penyebab meninggal keduanya karena virus corona atau bukan.

Di sisi lain, ada 3 orang pasien yang dinyatakan sembuh. Pertama, Kasus 6 yang merupakan Klaster Diamond Princess berusia 36 tahun dan berjenis kelamin laki-laki. Kedua, Kasus 14 pasien Klaster imported case berjenis kelamin laki-laki berusia 50 tahun. Ketiga, Kasus 19 di Klaster yang sama berusia 40 tahun berjenis kelamin laki-laki.

Baca artikel menarik lainnya di IDN App. Unduh di sini http://onelink.to/s2mwkb

Baca Juga: Dua Pasien Isolasi di RSPI Meninggal Sebelum Hasil Tes Keluar

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya