Libur Lebaran, Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Hingga 6 Mei

Berkalu sejak 29 April 2022

Jakarta, IDN Times - Pada libur nasional Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, kebijakan ganjil genap di Jakarta sementara waktu tidak diterapkan. Hal itu disampaikan oleh Traffic Management Center (TMC) melalui akun media sosial resminya.

"Ganjil genap di kota Jakarta tidak berlaku selama libur bersama nasional 29 April sampai dengan 6 Mei 2022," seperti dikutip dari akun Twitter @TMCPoldaMetro, Selasa (3/5/2022).

1. Situasi tol Cikampek Karawang Barat arah Jakarta lancar

Libur Lebaran, Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Hingga 6 Meiilustrasi jalan tol (ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah)

Sementara itu, pada hari kedua Lebaran, pantauan situasi arus lalu lintas di ruas Tol Cikampek Karawang Barat kilometer 47, baik yang mengarah Cipali maupun mengarah Jakarta, terpantau lancar.

Selain itu, TMC Polda Metro Jaya juga melaporkan, situasi arus lalu lintas di ruas Tol Cikampek Karawang Timur kilometer 54, baik yang mengarah Cipali maupun mengarah Jakarta, terpantau ramai cenderung padat.

"Untuk sementara diberlakukan contra flow yang mengarah Cipali," tulis TMC Polda Metro.

Baca Juga: Asyik, TransJakarta Sediakan Layanan Gratis saat Libur Lebaran

2. Ada buka tutup rest area di Karawang Timur

Libur Lebaran, Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Hingga 6 MeiIlustrasi Rest Area Tol (IDN Times/Dwi Agustiar)

Akun twitter PT Jasa Marga juga melaporkan situasi arus lalu lintas terkini saat libur hari kedua lebaran

Saat ini di Tol Jakarta-Cikampek tepatnya di kilometer 70, Karawang Barat kilometer 47 ada lajur contra flow yang diterapkan tepatnya dua dan tiga atau tengah dan kanan.

Sementara tempat istirahat atau rest area Karawang Timur kilometer 57 arah Cikampek diberlakukan sistem buka tutup secara situasional.

3. Masyarakat yang mudik diimbau kembali lebih awal

Libur Lebaran, Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Hingga 6 MeiKakorlantas Polri Irjen. Pol. Firman Shantyabudi (Dok. Korlantas Polri)

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol. Firman Shantyabudi, mengimbau maysarakat agar yang mudik bisa kembali lebih awal ke Jakarta guna menghindari kepadatan lalu lintas.

"Karena tanggal 6,7,8 itu akan terjadi puncak arus balik yang cukup tinggi," kata dia dalam keterangannya, Selasa.

Baca Juga: Kerja Sama dengan Pertamina, Polri Siapkan BBM Mobile Mudik Lebaran

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya