Pembagian Angpau di Vihara Dharma Bhakti Petak 9 Sempat Ricuh

Pembagian angpau sempat dihentikan sejenak

Jakarta, IDN Times - Momentum pembagian angpau atau bingkisan berisi sejumlah uang dari para dermawan etnis Tionghoa ke warga kurang mampu di Vihara Dharma Bhakti, Jakarta Barat sempat ricuh. Dilansir dari kantor berita Antara, pada Sabtu (25/1) dini hari terjadi kericuhan karena warga saling berebut dan tidak tertib ketika seorang dermawan membagian sejumlah angpau.

Wah, lalu apakah ada korban dari peristiwa itu?

1. Pembagian angpau sempat dihentikan sementara

Pembagian Angpau di Vihara Dharma Bhakti Petak 9 Sempat RicuhVihara Dharma Bhakti, Kota Banda Aceh (IDN Times/Saifullah)

Petugas keamanan yang berjaga di Vihara Dharma Bhakti kemudian bergegas memberi instruksi agar pembagian angpau dihentikan sementara dan menunggu suasana tertib. Mereka juga meminta masyarakat menunggu di tempat yang telah ditentukan. 

Baca Juga: 7 Simbol Imlek yang Sarat Makna, dari Angpau sampai Lampion

2. Warga sudah menunggu sejak Jumat sore

Pembagian Angpau di Vihara Dharma Bhakti Petak 9 Sempat RicuhIDN Times/Bagus F

Seorang petugas keamanan yakni Darmanto mengatakan bahwa warga sudah berdatangan dan menunggu angpau sejak Jumat (24/1) sore.

"Mereka sudah berkumpul Jumat sore dan biasanya sampai Sabtu sore," kata dia.

3. Jumlah uang di dalam amplop angpau ada yang sampai Rp100 ribu

Pembagian Angpau di Vihara Dharma Bhakti Petak 9 Sempat RicuhIDN Times/Mela Hapsari

Tidak ada patokan khusus berapa nominal uang yang harus dimasukan ke dalam amplop angpau. Ada yang mengisinya dengan nominal Rp2 ribu, Rp5 ribu, Rp10 ribu hingga Rp100 ribu. 

Dipercaya dengan berbagi angpau ketika Imlek maka rezeki yang akan diperoleh sepanjang tahun akan lebih berlimpah. 

Baca Juga: Meriahnya Imlek di Pati, Klenteng Hok Tik Bio Bagi 2 Ton Kue Keranjang

Topik:

Berita Terkini Lainnya