Ratusan Jabatan Lurah dan Camat di DKI Kosong Sejak Lama, Kenapa?

Banyak rangkap jabatan untuk mengisi jabatan yang kosong

Jakarta, IDN Times - Asisten Pemerintahan Setda Provinsi DKI Jakarta Sigit Wijatmoko mengatakan bahwa ratusan jabatan di tingkat Kecamatan dan Kelurahan di DKI Jakarta banyak yang sudah kosong dalam waktu lama.

"Jabatannya tidak hanya lurah dan camat ya. Artinya ada perangkat kecamatan, perangkat kelurahan, sampai perangkat kota. Sampai ratusan," kata dia usai rapat bersama dengan Komisi A DPRD DKI Jakarta, Senin (24/5/2021).

1. Sudah kosong sejak era mendiang Sekda Saefullah

Ratusan Jabatan Lurah dan Camat di DKI Kosong Sejak Lama, Kenapa?Penghormatan terakhir Sekda DKI Jakarta, Saefullah di Balai Kota pada Rabu (16/9/2020) (Dok. Humas Pemprov DKI Jakarta)

Dia mengungkapkan bahwa jabatan yang sudah lama kosong tersebut juga sebagian dirangkap jabatan. Hal ini telah berlangsung sejak Almarhum Saefullah, Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta menjabat.

"Bisa dibayangkan itu kekosongan Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) itu dari jaman pak Sekda Saefullah," ujarnya.

Baca Juga: Anies Diminta Tak Arogan Sikapi Penolakan Lelang Jabatan ASN DKI

2. Pengisian jabatan baru rampung usai Lebaran

Ratusan Jabatan Lurah dan Camat di DKI Kosong Sejak Lama, Kenapa?Ilustrasi ASN (IDN Times/Gregorius Aryodamar P)

Sigit juga mengatakan bahwa sejumlah jabatan yang kosong dipengaruhi beberapa hal mulai dari pensiun hingga meninggal dunia. Proses pengisian jabatan ini baru bisa dituntaskan usai hari raya Idul Fitri kemarin walau Baperjakatnya sudah dibicarakan dari era mendiang Sekda Saefullah.

"Posisi sekarang sudah selesai semua dan sudah perapian administrasi untuk bisa dilantik secara serempak di setiap wilayah kota," kata dia.

3. Harus cek ulang kandidat

Ratusan Jabatan Lurah dan Camat di DKI Kosong Sejak Lama, Kenapa?IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Sigit mengungkapkan bahwa proses pengisian jabatan terbilang lama karena pihaknya harus mengecek ulang tiap Baperjakat hingga pada proses pelantikan, terlebih ada pergantian Wali Kota yang jadi atasan para Camat dan Lurah.

"Waktu itu kan komposisi pimpinan kotanya, sekarang sudah lengkap, ya kita ingin para Wali Kota, Bupati, bisa bekerja optimal, kembali hasil Baperjab tersebut apakah masih relevan dengan program mereka atau masih perlu dites," kata dia.

Baca Juga: Anies Baswedan Jawab Isu Rumah Mewah Hasil Gratifikasi Reklamasi

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya