Rizieq Pulang, Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Petamburan

Rizieq tiba di Jakarta, massa menjemput di Bandara

Jakarta, IDN Times - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Jakarta Barat telah menyiapkan rekayasa arus lalu lintas di kawasan Slipi hingga Petamburan III dan Palmerah, Jakarta Barat.

Hal berkaitan dengan kedatangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab ke kediamannya di Petamburan. Diketahui saat ini Rizieq sudah tiba di Bandara Soekarno Hatta.

"Lihat situasi di lapangan. Tapi kalau yang hadir banyak kemungkinan kita siapkan pengalihan arus lalu lintas," kata Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Barat Kompol Purwanta, kepada wartawan Selasa (10/11/2020).

1. Rekayasa lalu lintas dilakukan untuk menghindari kemacetan

Rizieq Pulang, Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Sekitar PetamburanPimpinan FPI Rizieq Shihab (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Rekayasa lalu lintas ini disiapkan ketika iring-iringan mobil penjemput Rizieq melintas.

Purwanta mengatakan bahwa rekayasa lalu lintas ini sifatnya situasional tergantung kondisi di lapangan nantinya, apakah padat atau tidak.

Pengalihan arus lalu lintas dilakukan agar kemacetan dan penumpukan kendaraan bisa dihindari. Mengingat massa simpatisan Rizieq, baik di Petamburan maupun Bandara Soekarno-Hatta sudah berkumpul. Bahkan akses menuju bandara sejak pagi tadi mengalami kemacetan cukup panjang.

Baca Juga: Rekam Jejak Rizieq Shihab, Pimpinan FPI yang Kontroversial

2. Warga yang akan ke rumah sakit diprioritaskan

Rizieq Pulang, Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Sekitar PetamburanJalan Gatot Soebroto menuju Cawang mengular, Selasa (17/12)/IDN Times/Umi Kalsum

Purwanta mengatakan bahwa seluruh kendaraan yang melintas dari arah Tomang ke Slipi bakal dibelokkan ke Tanah Abang, Jakarta Pusat. Dia memastikan masyarakat tetap akan diprioritaskan.

"Dari traffic light Slipi belokkan ke Tanah Abang. Guna pengaturan bila ada yang mau ke rumah sakit atau ke hotel. Warga tetap kita prioritaskan," kata dia.

3. Rizieq tiba di Jakarta, massa menanti di Bandara

Rizieq Pulang, Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Sekitar PetamburanSimpatisan menyambut kedatangan pimpinan FPI Rizieq Shihab di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta pada Selasa (10/11/2020) (IDN Times/Maya Aulia Aprilianti)

Rizieq Shihab dikabarkan berangkat dari Arab Saudi pada Senin, 9 November 2020 dan sudah tiba di Indonesia dengan pesawat Saudia SV816 yang ditumpanginya dari Jeddah pada pukul 08.37 WIB.

Berdasarkan Flightradar24, pesawat Habib Rizieq lepas landas dari Bandar Udara Internasional King Abdul Aziz Jeddah sekitar pukul 19.30 waktu setempat atau 23.30 WIB tadi malam, dan lepas landas ke Indonesia pukul 23.40 WIB.

Di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, massa simpatisan Rizieq sudah bisa memasuki kawasan Terminal 3 Bandara dan berkumpul di Gate 1 Kedatangan Internasional untuk menunggu kemunculan pentolan FPI tersebut.

Baca Juga: Sambut Kedatangan Rizieq Shihab, Pendukung Penuhi Jalan Petamburan 

Topik:

  • Dwifantya Aquina
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya