110.459 Siswa Lolos SNMPTN 2021, Kamu Salah Satunya?

Pengumuman SNMPTN  dilakukan hari ini pukul 15.00 WIB

Jakarta, IDN Times - Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Moh. Nasir mengumumkan ada 110.459 siswa yang dinyatakan lolos dalam Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021.

"Jadi total yang diterima adalah 110.459 pendaftar atau siswa dari 500 ribu sekian siswa yang mengikuti SNMPTN pada tahun ini," ujar Nasir dalam koverensi pers pengumuman hasil SNMPTN yang dilakukan secara daring hari ini, Senin (22/3/2021).

Hasil SNMPTN nantinya dapat diakses hari ini mulai pukul 15.00 WIB.

1. Data hasil penerimaan SNMPTN 2021

110.459 Siswa Lolos SNMPTN 2021, Kamu Salah Satunya?Ketua LTMPT, Prof. Moh. Nasih (YouTube.com/LTMPT OFFICIAL)

Ketua LTMPT melaporkan, dalam penerimaan SNMPTN 2021 kali ini, ada 100.356 siswa yang diterima di PTN 1. Penerimaan bisa saja dari pilihan pertama maupun kedua.

Sementara itu, yang diterima di PTN 2 sebanyak 10.103 siswa. Pelamar dengan KIP kuliah yang diterima di SNMPTN 2021 ini mencapai 29.904 siswa.

Secara keseluruhan, jumlah siswa yang melakukan finalisasi pendaftaran SNMPTN 2021 mencapai 595.093 siswa. Sedangkan pendaftar dengan KIP Kuliah mencapai 134.134 siswa.

Baca Juga: Ini Daftar Tautan untuk Cek Hasil SNMPTN, Jangan Kelewat Ya!

2. Daya tampung PTN di SNMPTN 2021

110.459 Siswa Lolos SNMPTN 2021, Kamu Salah Satunya?Informasi pengumuman hasil SNMPTN 2021 (Instagram.com/ltmptofficial)

Menurut Ketua LTMPT, daya tampung Perguruan Tinggi Negeri untuk jalur SNMPTN secara total mencapai 113.203.

Total pendaftar jalur SNMPTN jalur umum pada 2021 ini mencapai 854.599.

"Secara umum untuk persentase diterima dari daya tampung dari daya tampungnya itu adalah 97,58 persen," ujar Nasir.

"Persentase diterima dan pendaftar secara umum keketatan nya adalah 18,56 persen" sambung dia.

Nasih juga menyampaikan, dari pelamar dengan KIP kuliah, persentase diterimanya mencapai 22,29 persen.

3. Ada 28 laman miror untuk cek hasil SNMPTN kamu

110.459 Siswa Lolos SNMPTN 2021, Kamu Salah Satunya?Laman mirror untuk cek hasil SNMPTN 2021 (Instagram.com/ltmptofficial)

Hingga Minggu (22/3/2021), LTMPT menyediakan 28 laman miror untuk melihat hasil SNMPTN. "Kami rekomendasikan siswa untuk memastikan perangkat dan koneksi dalam kondisi yang stabil saat mengakses pengumuman," tulis LTMPT dalam unggahan Instagramnya (@ltmptofficial).

Adapun daftar 28 laman mirror yang disediakan adalah sebagai berikut:
1. https://snmptn.ugm.ac.id/
2. https://snmptn.undip.ac.id/
3. https://snmptn.untan.ac.id/
4. https://snmptn.ulm.ac.id/
5. https://snmptn.unand.ac.id/
6. https://snmptn.unpad.ac.id/
7. https://snmptn.its.ac.id/
8. https://snmptn.unsyiah.ac.id/
9. https://snmptn.unsri.ac.id/
10. https://snmptn.ui.ac.id/
11. https://snmptn.ipb.ac.id/
12. https://snmptn.itb.ac.id/
13. https://snmptn.unair.ac.id/
14. https://snmptn.ut.ac.id/
15. https://snmptn.unram.ac.id/
16. https://snmptn.usu.ac.id/
17. https://snmptn.unhas.ac.id/
18. https://snmptn.unesa.ac.id/
19. https://snmptn.unimal.ac.id/
20. https://snmptn.upnjatim.ac.id/
21. https://snmptn.isbi.ac.id/
22. https://snmptn.unnes.ac.id/
23. https://snmptn.unm.ac.id/
24. https://snmptn.untirta.ac.id/
25. https://snmptn.uny.ac.id/
26. https://snmptn.itk.ac.id/
27. https://snmptn.unsrat.ac.id/
28. https://snmptn.unp.ac.id/

Baca Juga: Hasil SNMPTN 2021 Diumumkan Hari Ini, Begini Cara Ceknya

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya