Bantuan Kuota Internet Mulai Disalurkan ke 24,4 Juta Siswa dan Guru

Besaran kuota tergantung jenjang pendidikan

Jakarta, IDN Times - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) mulai menyalurkan bantuan kuota data internet hari ini, Sabtu (11/9/2021). Sebanyak 24,4 juta penerima, nomornya telah berhasil diverifikasi dan divalidasi.

"Kami mendengarkan masukan dari banyak pihak yang menginginkan bantuan kuota data internet ini dilanjutkan," ujar Mendikbud Ristek, Nadiem Makarim, dalam keterangan tertulis, Sabtu.

"Alhamdulillah hari ini kuota data internet telah mulai disalurkan secara bertahap, ke sekitar 24,4 juta peserta didik dan pendidik. Semoga ini dapat membantu meringankan beban para pendidik dan juga orang tua," sambung Nadiem.

Baca Juga: Subsidi Kuota Internet Ada Lagi, Ini 3 Hal yang Kamu Harus Tahu

1. Sebanyak 22,8 juta peserta didik dan 1,6 juta tenaga pendidik dapat bantuan kuota

Bantuan Kuota Internet Mulai Disalurkan ke 24,4 Juta Siswa dan GuruPJJ secara Online yang digelar di sekolah kini dilaksanakan dengan WFH (IDN Times/ Ervan Masbanjar)

Penyaluran bantuan kuota data internet lanjutan ini tercatat ada 22,8 juta nomor ponsel peserta didik, mulai dari jenjang PAUD hingga pendidikan tinggi. Selain itu, tercatat pula ada 1,6 juta nomor tenaga pendidik di jenjang PAUD hingga pendidikan tinggi.`

Pemberian bantuan kuota data internet ini merupakan program lanjutan yang diumumkan Mendikbudristek bersama Menteri Keuangan dan Menteri Agama sejak 8 Agustus 2021, guna mendukung Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yang masih harus dilaksanakan selama masa pandemik COVID-19.

2. Alokasi besaran kuota tergantung jenjang pendidikan

Bantuan Kuota Internet Mulai Disalurkan ke 24,4 Juta Siswa dan GuruPara guru PAUD Annaafi' belajar membatik dengan motif topeng. IDN Times/ Alfi Ramadana

Kemendikbudristek telah menetapkan olaksi besaran bantuan kuota data internet yang diberikan, sesuai dengan jenjang pendidikan. Peserta didik PAUD menerima 7 GB/bulan dan peserta didik jenjang pendidikan dasar dan menengan menerima 10 GB/bulan.

Sementara, guru PAUD dan pendidikan dasar serta menengan menerima 12 GB/bulan. Kemendikbudristek juga memberikan bantuan kuota data internet kepada mahasiswa dan dosen masing-masing 15 GB/bulan.

Seluruh bantuan kuota data internet kali ini merupakan kuota umum yang dapat digunakan untuk mengakses seluruh laman dan aplikasi, kecuali yang diblokir Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), dan yang tercantum pada situs resmi bantuan kuota data internet Kemendikbudristek: http://kuota-belajar.kemdikbud.go.id.

3. Nadiem ingatkan kepala sekolah dan rektor soal pemutakhiran data

Bantuan Kuota Internet Mulai Disalurkan ke 24,4 Juta Siswa dan GuruMendikbud Nadiem Anwar Makarim dalam acara kerjasama Kemendikbud dengan Netflix (Dok.IDN Times/Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan)

Nadiem mengingatkan kepada kepala sekolah dan pimpinan perguruan tinggi, agar memutakhirkan data nomor ponsel peserta didik dan pendidik dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PD Dikti).

Nadiem juga mengingatkan agar Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) segera diunggah di portal http://vervalponsel.data.kemdikbud.go.id untuk PAUD, pendidikan dasar dan menengah, atau http://kuotadikti.kemdikbud.go.id untuk jenjang pendidikan tinggi.

"Bantuan kuota data internet akan disalurkan pada 11 sampai 15 September, 11 sampai 15 Oktober, dan 11 sampai 15 November 2021, dan berlaku selama 30 hari sejak kuota data diterima," kata Nadiem.

Baca Juga: Bantuan Kuota Internet buat Siswa hingga Dosen Cair Mulai September

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya