Catat! Pengumuman SBMPTN Bisa Diakses Lewat 13 Situs Ini

Pengumuman SBMPTN pukul 15.00 WIB

Jakarta, IDN Times - Pengumuman Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri akan dilaksanakan pada hari ini, Jumat (14/8/2020) secara daring. Pengumuman akan dilakukan melalui satu situs utama dan 12 situs mirror lainnya.

Pengumuman rencananya akan dilaksanakan pada pukul 15.00 WIB. Namun sebelumnya pada 13.30 WIB, Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) akan mengadakan konferensi pers lewat kanal YouTube-nya.

1. Daftar 13 link untuk lihat pengumuman SBMPTN

Catat! Pengumuman SBMPTN Bisa Diakses Lewat 13 Situs IniSitus pengumuman SBMPTN 2020 (Twitter.com/ltmptofficial)

Hasil Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) yang telah dilakukan peserta untuk SBMPTN dapat diakses melalui link berikut:

Situs utama:
http://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id

Situs mirror:
1. http://sbmptn.ui.ac.id

2. http://sbmptn.ugm.ac.id

3. http://sbmptn.undip.ac.id

4. http://sbmptn.unair.ac.id

5. http://sbmptn.unsri.ac.id

6. http://sbmptn.untan.ac.id

7. http://sbmptn.itb.ac.id

8. http://sbmptn.its.ac.id

9. http://sbmptn.ipb.ac.id

10. http://sbmptn.unand.ac.id

11. http://sbmptn.unhas.ac.id

12. http://sbmptn.unsyiah.ac.id

LTMPT menyebutkan, sertifikat UTBK dapat diunduh pada Sabtu (15/8/2020) pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Jangan Terlewat, Hasil SBMPTN Diumumkan Jumat Ini!

2. Pengumuman SBMPTN dilaksanakan lebih cepat

Catat! Pengumuman SBMPTN Bisa Diakses Lewat 13 Situs IniPelaksanaan tes peserta UTBK-SBMPTN (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Pengumuman hasil SBMPTN semula diagendakan akan berlangsung pada 20 Agustus 2020 mendatang. Artinya pengumuman SBMPTN hari ini (14/8/2020) telah dimajukan enam hari lebih cepat dari jadwal semula.

Bagi siswa yang tidak lolos SBMPTN, di sejumlah universitas masih terbuka peluang untuk mendaftarkan diri secara mandiri. LTMPT memberikan waktu kepada setiap universitas untuk seleksi masing-masing tes mandiri nya.

3. Pelaksanaan UTBK berbeda di tengah pandemik

Catat! Pengumuman SBMPTN Bisa Diakses Lewat 13 Situs IniIlustrasi UTBK 2020. (Dok. Humas USU)

Proses SBMPTN diketahui sudah dimulai sejak bulan Juni 2020. UTBK sendiri tahun ini dilaksanakan sedikit berbeda imbas pandemik COVID-19 yang masih mewabah di Indonesia.

UTBK SBMPTN dilaksanakan dalam dua gelombang ujian. Gelombang pertama tercatat diikuti 579.069 peserta pada 5-14 Juli 2020 lalu. Sedangkan gelombang ke-2 diikuti 124.806 peserta pada 20-29 Juli 2020 lalu.

Baca Juga: 519.070 Peserta Ikut UTBK Tahap Pertama Masuk Perguruan Tinggi Negeri

Topik:

  • Margith Juita Damanik
  • Umi Kalsum

Berita Terkini Lainnya