Kubu Jokowi dan Prabowo Kompak Setuju Ada Kisi-Kisi Debat Capres

Dua kubu terima kisi-kisi demi menghindari fitnah

Jakarta, IDN Times - Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan memberikan kisi-kisi pertanyaan untuk debat capres-cawapres yang akan berlangsung 17 Januari mendatang. Hal ini pun menimbulkan pro dan kontra dari berbagai kalangan.

Namun, baik kubu Jokowi-Ma'ruf Amin maupun kubu Prabowo-Sandiaga Uno, tidak keberatan dengan adanya kisi-kisi ini. Kedua kubu justru kompak setuju diberikannya kisi-kisi pertanyaan untuk debat.

Baca Juga: Debat Capres Perdana Kian Dekat, Bagaimana Aturan Mainnya?

1. Begini cara pemberian kisi-kisi pertanyaan untuk debat capres-cawapres

Kubu Jokowi dan Prabowo Kompak Setuju Ada Kisi-Kisi Debat CapresIDN Times/Gregorius Aryodamar P

Hadir dalam program Millennials Memilih yang diselenggarakan IDN Times, Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Dahnil Anzar Simanjuntak, menjelaskan bagaimana kisi-kisi akan diberikan kepada kedua pasangan calon.

"Nanti ada enam panelis, masing-masing memberikan lima pertanyaan. Jadi total akan ada 30 pertanyaan dalam kisi-kisi," kata Dahnil di kantor IDN Times, Jakarta Barat, Rabu (9/1). Tapi, kata Dahnil, tidak semua pertanyaan ditanyakan dalam debat. "Ketika debat akan diundi," kata dia.

2. Hadapi debat, Ma'ruf Amin dapat pelatihan dari TKN

Kubu Jokowi dan Prabowo Kompak Setuju Ada Kisi-Kisi Debat Capres(Ma'ruf Amin menyambut Jokowi di depan kediamannya) IDN Times/Teatrika Putri

Sementara Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Arya Sinulingga menjelaskan, calon wakil presiden nomor urut 01, Kiai Ma'ruf Amin mendapatkan pelatian dari TKN.

"Kiai Ma'ruf kita beri pelatihan soal waktu," kata Arya yang juga jadi pembicara di program Millennials Memilih IDN Times.

Hal ini dilakukan lantaran Ma'ruf memiliki latar belakang sebagai pendakwah. Karena itu, Ma'ruf diberi pelatihan agar dapat menyampaikan pokok pikirannya dalam waktu yang sudah ditentukan.

3. Prabowo dan Sandi akan menjadi diri sendiri

Kubu Jokowi dan Prabowo Kompak Setuju Ada Kisi-Kisi Debat CapresIDN Times/Irfan Fathurochman

Untuk Prabowo-Sandi, Dahnil menyampaikan, dalam debat capres-cawapres nanti pihaknya sepakat tidak akan membuat pasangan calon nomor urut 02 ini menjadi pribadi yang berbeda. "Kita akan dorong Prabowo-Sandi tetap jadi diri sendiri," kata Dahnil.

Menurut Dahnil, Prabowo dan Sandi juga mendengarkan masukan dari berbagai pihak dalam mempersiapkan diri menghadapi debat pekan mendatang. Menjaga keotentikan pribadi Prabowo dan Sandi menjadi langkah yang dipilih BPN untuk mempersiapkan kandidatnya dalam debat mendatang.

4. Dua kubu kompak setuju ada kisi-kisi pertanyaan debat capres-cawapres

Kubu Jokowi dan Prabowo Kompak Setuju Ada Kisi-Kisi Debat CapresIDN Times/Teatrika Putri

Baik kubu Jokowi-Ma'ruf maupun Prabowo-Sandi tidak menolak keputusan KPU untuk memberikan kisi-kisi pertanyaan debat. Kedua kubu juga memastikan, meski ada kisi-kisi dan kedua pasangan calon kemungkinan dibantu tim sukses untuk mempersiapkan jawaban, namun dalam debat mendatang, masyarakat dapat tetap melihat dan mendengar pemikiran dan gagasan orisinil dari pasangan calon.

Kedua paslon menurut Dahnil dan Arya, tidak semata-mata hanya menghafal jawaban yang dipersiapkan. "Ngafalin gimana?" kata Dahnil. "Belum tentu bisa jawab juga," timpal Arya diiringi tawa keduanya.

5. Kedua kubu sepakat terima keputusan KPU untuk menghindari fitnah

Kubu Jokowi dan Prabowo Kompak Setuju Ada Kisi-Kisi Debat CapresIDN Times/Gregorius Aryodamar P

Dahnil menjelaskan, kedua kubu sepakat menerima keputusan KPU untuk memberikan kisi-kisi debat bukan tanpa alasan. Tujuannya untuk menghindari fitnah.

"Menghindari tudingan pertanyaan bocor dan lain-lain," kata Dahnil. "Menghindari fitnah," dia menambahkan. 

Baca Juga: Kontroversi Sosialisasi Visi-Misi Paslon Saat Debat Capres

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya