Makin Keren, Changi Airport Sekarang Punya Air Terjun Cantik

Harus banget ke sini guys!

Singapura, IDN Times - Bandar Udara Internasional Changi, Singapura kini semakin indah dengan keberadaan air terjun barunya. Terletak di jantung Changi Airport, air terjun cantik tersebut berada di destinasi liburan baru Singapura, Jewel Changi Airport.

Fasilitas baru Changi ini tak hanya menjadi destinasi wisata baru di Singapura, namun juga menjadi salah satu icon baru Singapura. Kamis (11/4), IDN Times bersama beberapa perwakilan media lainnya berkesempatan mengunjungi Jewel Changi Airport dengan segala keindahan dan kemegahan fasilitasnya.

Baca Juga: Wisman Singapura Akan Ramaikan Tour de Bintan 2019, Ikutan Yuk!

1. Air terjun pencuri perhatian

Makin Keren, Changi Airport Sekarang Punya Air Terjun CantikIDN Times/Margith Juita Damanik

HSBC Rain Vortex mencuri perhatian seluruh orang yang berkunjung ke Jewel Changi Airport. Bagaimana tidak? Air terjun dengan ketinggian lebih kurang 40 meter itu berada di pusat Jewel Changi Airport.

Tak sekedar turun dan mengalir, HSBC Rain Vortex didesain dengan indah. Air turun dengan dramatis, cantik dan memukau dari gedung 5 lantai tersebut.

Air terjun ini menjadi air terjun dalam ruangan terbesar di dunia. HSBC Rain Vortex terinspirasi dari air hujan yang kerap turun di Singapura. Didesain dengan matang, HSBC Rain Vortex menghipnotis pengunjung dengan keindahannya.

2. Diperindah laser pada malam hari

Makin Keren, Changi Airport Sekarang Punya Air Terjun CantikIDN Times/Margith Juita Damanik

Saat malam tiba, HSBC Rain Vortex tampil semakin anggun. Sinar-sinar laser akan memperindah tampilannya. Mata pengunjung semakin dihipnotis akan keindahannya.

Jewel Changi juga menyediakan pertunjukan light and soun show dari air terjun kebanggaannya di malam hari. Pertunjukan dimulai pukul 20.30 waktu setempat dan akan diadakan setiap satu jam sekali hingga 00.30.

Dalam pertunjukan ini, warna-warna apik dan grafis yang bergerak membuat tampilan air terjun kebanggaan Jewel semakin menarik. Agar bisa puas menikmati light and sound show, area lantai 2 atau lantai 5 dapat menjadi pilihan pengunjung.

3. Hutan di dalam ruangan

Makin Keren, Changi Airport Sekarang Punya Air Terjun CantikIDN Times/Margith Juita Damanik

Jewel Changi Airport merupakan bangunan dengan bentuk kubah kaca. Berdesain sangat futuristik, hutan asri terpampang nyata di dalam kubah kaca ini.

Tanaman berbagai jenis mulai dari bunga dan pepohonan memenuhi hutan asri Jewel Changi Airport. Warna segar hijau memperindah HSBC Rain Vortex.

Unsur alam yang segar dan teduh hadir di Jewel Changi Airport. Lebih dari 2.000 pohon yang terdiri dari 120 lebih spesies didatangkan ke Jewel Changi Airport dari seluruh penjuru dunia.

4. Paduan pusat perbelanjaan dan keindahan alam

Makin Keren, Changi Airport Sekarang Punya Air Terjun CantikIDN Times/Margith Juita Damanik

Jewel Changi Airport menyuguhkan keindahan pemandangan alam yang dilengkapi air terjun indoor terbesar di dunia, yang dipadukan dengan kemewahan pusat perbelanjaan bertaraf internasional.

Selain dapat menikmati kecantikan dan keasrian hutan buatan di Jewel, pengunjung juga dapat berbelanja di sederetan brand kenamaan dunia dan brand lokal asli Singapura.

Baca Juga: [CEK FAKTA] Anggaran Militer Singapura 30 Persen dari APBN, Apa Iya?

Topik:

  • Margith Juita Damanik
  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya