Megawati ke Purna Paskibraka: Ada yang Tanyakan Pancasila? Ayo Debat

Mega sebut tidak ada ideologi Pancasila tak ada NKRI

Jakarta, IDN Times - Presiden ke-5 Republik Indonesia, Megawati Soekarnoputri menemui Purna Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang bertugas pada Upacara Bendera 17 Agustus 2021.

Dalam sambutannya di hadapan para Purna Paskibraka, Megawati menegaskan ideologi Pancasila tidak mungkin akan digantikan di Indonesia.

"Kalian perlu kokoh, tegar, berani, kalau ada orang yang mengatakan apa itu Pancasila? Ayo kita debat baik-baik," ujar Megawati kepada Purna Paskibraka.

"Endak mungkin kalau kita mengubah ideologi kita dengan ideologi lain, saya bilang pasti negara kita ambruk," sambung ketua umum PDIP itu.

Baca Juga: Megawati Sambangi Istana, Ini Pesan Khusus untuk Purna Paskibraka

1. Tidak ada ideologi Pancasila, maka tidak akan ada NKRI

Megawati ke Purna Paskibraka: Ada yang Tanyakan Pancasila? Ayo DebatIDN Times/Abraham Herdyanto

Megawati mengatakan, tanpa adanya ideologi Pancasila, maka tidak akan ada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sekarang berdiri.

Menurut satu-satunya perempuan yang pernah jadi Presiden RI ini, tugas Purna Paskibraka yang akan menjadi Duta Pancasila adalah menjaga Pancasila.

"Pandemik ini akan membuka hal-hal yang belum terbuka, antara lain apa? Untung kita orang Indonesia, gotong royong kita ini kuat sekali," ujar Megawati.

2. Pesan Megawati untuk Purna Paskibraka

Megawati ke Purna Paskibraka: Ada yang Tanyakan Pancasila? Ayo DebatMegawati Soekarnoputri menemui Purna Paskibraka 2021 (YouTube.com/Sekretariat Presiden)

Para Purna Paskibraka, menurut Megawati, bukan hanya jadi kader-kader utama bangsa yang paham Pancasila, namun mereka juga akan menjadi tameng untuk Pancasila.

"Pancasila itu bukan hanya digembar-gemborkan tapi dilakukan, dilaksanakan," ujar dia.

Menurut Megawati itulah alasan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) memilih para Purna Paskibraka menjadi Duta Pancasila.

3. Indonesia punya dua tim Paskibraka

Megawati ke Purna Paskibraka: Ada yang Tanyakan Pancasila? Ayo DebatTim Indonesia Tangguh, Pasukan Pengibar Bendera Pusaka di Istana Merdeka memasuki lapangan upacara pada Selasa (17/8/2021). (youtube.com/Sekretariat Presiden)

Paskibraka 2021 telah menjalani tugas upacara bendera dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan ke-76 RI pada 17 Agustus 2021.

Tim Paskibraka dibagi dua tim yang bernama Tim Indonesia Tangguh dan Tim Indonesia Tumbuh. Tim pertama yang menaikkan bendera pada pagi hari dan tim kedua yang menurunkan bendera pada sore hari.

Baca Juga: Jokowi dan Megawati Bertemu di Istana Siang Ini, Bahas Apa?

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya