Duta Universitas Negeri Jakarta sebagai Representasi Positif Kampus

Duta UNJ akan menjalankan tugas kehumasan

Jakarta, IDN Times - Universitas Negeri Jakarta (UNJ) melalui Kantor Humas dan Informasi Publik menyelenggarakan Malam Penganugerahan Duta Universitas Negeri Jakarta 2019 di UNJ, Jumat (15/11).

Duta UNJ, yang pada awal pembentukannya disebut sebagai Duta Kampus, berangkat dari semangat civitas academica untuk mempunyai ikon yang merepresentasikan mahasiswa UNJ.

"Ikon ini akan menjadi garda terdepan UNJ karena mereka di bawah koordinasi Kantor Humas dan Informasi Publik Universitas Negeri Jakarta. Duta UNJ (juga) sudah sampai batch (angkatan) yang kedelapan, dimulai dari tahun 2012," ujar Kepala Kantor Humas dan Informasi Publik Universitas Negeri Jakarta, Khrisnamurti.

1. Pemilihan Duta UNJ merupakan program tahunan yang bertujuan meregenerasi garda terdepan kampus

Duta Universitas Negeri Jakarta sebagai Representasi Positif KampusIDN Times/Marwan F

Khrisnamurti menambahkan, mereka (Duta UNJ) bukan hanya sebagai ikon acara-acara resmi, mereka juga merupakan representatif UNJ karena selama setahun penuh mereka menjalankan tugas kehumasan, mulai pelayanan umum, protokoler, menjadi pewara, dan sebagainya.

Pemilihan Duta UNJ merupakan program tahunan yang bertujuan meregenerasi garda terdepan kampus setelah melalui masa bakti selama satu tahun.

Selain itu, rangkaian pemilihan Duta UNJ dimulai dari tahap seleksi, karantina, pembekalan, unjuk bakat, dan puncaknya pada Malam Penganugerahan Duta Universitas Negeri Jakarta. Rangkaian tersebut dilaksanakan untuk melatih para calon duta sebagai 'wajah UNJ' yang berakhlak mulia, berpenampilan menarik, serta memiliki wawasan dan pemikiran yang luas.

2. Pemilihan Duta UNJ 2019 mengangkat tema 'Unifikasi Nusantara di Jakarta (UNJ)'

Duta Universitas Negeri Jakarta sebagai Representasi Positif KampusIDN Times/Marwan F

Pemilihan Duta UNJ 2019 mengangkat tema 'Unifikasi Nusantara di Jakarta (UNJ)'. Tema itu tergambar dari Malam Penganugerahan Duta UNJ 2019 dengan perwujudan persatuan nusantara di Jakarta melalui tarian, musik, serta berbagai penampilan yang melambangkan keberagaman. Hal tersebut demi menumbuhkan kesadaran dan kecintaan terkait kecintaan dan keberagaman yang ada di Jakarta.

"Penampilan pembuka yang luar biasa dari para finalis Duta UNJ 2019. Mereka menampilkan kolaborasi tarian tradisional (Betawi) dan tarian modern, dan itu pun yang melatih mereka adalah para seniornya. Acara ini juga terselenggara dengan para panitianya yang kebanyakan dari alumni Duta UNJ dan tak memakai EO. Ini membuktikan para Duta UNJ (baik alumninya maupun yang saat ini sedang bertugas) benar-benar multitalenta," ujar Rektor UNJ, Komarudin, saat sambutan pada Malam Penganugerahan Duta UNJ 2019.

"Semoga Duta UNJ 2019 lebih baik daripada tahun-tahun sebelumnya, bukan hanya meneruskan tanggung jawab dari para seniornya, mereka juga harus bisa berpikir secara sistematis lagi, dan juga mempunyai soft skill, inovatif, dan kreatif, serta mengembangkan program-program kehumasan di UNJ," pungkas Khrisnamurti.

3. Inilah 12 finalis Duta UNJ 2019

Duta Universitas Negeri Jakarta sebagai Representasi Positif KampusIDN Times/Marwan F

Berikut ini para finalis Duta UNJ 2019 yang akan mengemban amanah dan menjalankan tugas sebagai representatif positif baik di internal maupun eksternal UNJ.

Juara 1 Duta UNJ
- Julius Cavell (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam)
- Nabila Umniyah (Fakultas Ilmu Pendidikan)

Wakil 1 Duta UNJ
- Frigate Ardhito (Fakultas Ilmu Sosial)
- Nabiela Silmy (Fakultas Ilmu Pendidikan)

Wakil 2 Duta UNJ
- Hadi Suseno (Fakultas Teknik)
- Naflah (Fakultas Ilmu Pendidikan)

Favorit Duta UNJ
- Resi Panji (Fakultas Ilmu Pendidikan)
- Putri Muthya (Fakultas Bahasa dan Seni)

Finalis Duta UNJ
- Naser Bahmid (Fakultas Ekonomi)
- Fatimah Indriaji (Fakultas Ilmu Pendidikan)

Finalis Duta UNJ
- Ririn Hidayat (Fakultas Pendidikan Psikologi)
- Jessica Huntong (Fakultas Teknik)

Topik:

  • Marwan Fitranansya
  • Ezri T Suro

Berita Terkini Lainnya