H+3 Lebaran, Pengunjung Ancol dan Dufan Capai 60 Ribu Orang Sehari

Petugas pastikan wahana di Dufan siap dipakai

Jakarta, IDN Times - Masa libur panjang Lebaran banyak digunakan oleh warga untuk berwisata. Di Ibu Kota Jakarta, area rekreasi Taman Impian Jaya Ancol dan Dufan bisa dibilang menjadi pilihan yang paling diminati.

Hal itu dibuktikan dengan kepadatan pengunjung di dua area rekreasi tersebut. Menurut Komunikasi Korporat Taman Impian Jaya Ancol, Ariyadi Eko Nugroho, pengunjung di hari libur Lebaran naik lebih dari dua kali lipat dibanding pada hari libur biasa.

Pasalnya di hari libur biasa rata-rata pengunjung hanya 3 ribu hingga 4 ribuu orang.

“Kalau ini bisa sampai 50 ribu pengunjung,” kata Eko saat dihubungi, Kamis (5/5/2022).

Baca Juga: 5 Potret Keramaian Pengunjung Ancol dan Ragunan pada H+1 Lebaran

1. Pengunjung Ancol capai 52 ribu orang hari ini

H+3 Lebaran, Pengunjung Ancol dan Dufan Capai 60 Ribu Orang SehariIlustrasi pantai Ancol (ANTARA FOTO/ Reno Esnir)

Diketahui pengunjung Taman Impian Jaya Ancol mencapai 52 ribu orang hingga pukul 13.00 WIB hari ini. Jumlah pengunjung di hari libur Lebaran ini meningkat dibanding hari biasa.

“Kalau Ancol per pukul 13.00 WIB ini sudah sekitar 52 ribu orang,” kata Eko.

Menurut Eko, rata-rata pengunjung berasal dari Jabodetabek yang sedang berlibur. Namun tak sedikit juga pengunjung dari luar Jabodetabek yang sengaja berwisata ke Jakarta.

Baca Juga: Informasi Rute, Harga Tiket, dan Tips Liburan ke Dufan Fantasi Jakarta

2. Pengunjung Dufan capai 8 ribu orang Sehari

H+3 Lebaran, Pengunjung Ancol dan Dufan Capai 60 Ribu Orang SehariPengunjung mengantre di salah satu wahana wisata di Dufan, Kamis (5/5/2022). (IDNTimes/Melani Putri)

Sementara untuk taman rekreasi Dufan, pengunjung hingga hari ini pukul 13.00 WIB mencapai 8 ribu orang. Pengunjung diketahui banyak datang dari wilayah Jabodetabek.

Menurut Eko, kemungkinan pengunjung masih berdatangan hingga sore nanti karena pintu masuk Dufan dibuka hingga pukul 17.00 WIB.

“Saat ini sudah sampai 8 ribu pengunjung, pembelian tiketnya daring H-1,” ujar Eko.

Baca Juga: Selain Dufan, 7 Wahana dari Seluruh Dunia Ini Juga Pernah Macet Lho

3. Dufan pastikan wahana terawat dan siap pakai

H+3 Lebaran, Pengunjung Ancol dan Dufan Capai 60 Ribu Orang SehariPengunjung mencoba wahana permainan saat berwisata di Dufan, Ancol, Jakarta, Sabtu (20/6/2020) (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi)

Untuk mendukung keamanan pengunjung yang rekreasi di Dufan, Eko mengklaim sudah melakukan perawatan terhadap seluruh wahana yang digunakan. “Perawatan wahana sudah menjadi prioritas kami untuk menjaga agar semua wahana bisa beroperasi tetap maksimal,” tuturnya.

Dia juga mengklaim perawatan wahana sudah dilakukan meski sempat tak beroperasi saat pandemik COVID-19 merebak 2020 lalu. “Sebelum jam operasional kita cek lagi kondisi wahana tersebut apakah wahana tersebut bisa beroperasi atau tidak dan setelah tutup kita akan cek,” ujar Eko.

Sejauh ini ada 29 wahana di Dufan yang dioperasikan. Wahana paling diminati pengunjung adalah biang lala, kora-kora, istana boneka, dan arum jeram.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya