Teringat Bencana Tsunami Aceh, SBY: Indonesia Bangsa yang Tangguh

"Dirgahayu Indonesia.”

Jakarta, IDN Times — Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono menceritakan pengalamannya saat memimpin bangsa Indonesia selama dua periode. Hal itu dia sampaikan saat sambutan singkatnya dalam rangka HUT RI ke-77 secara virtual.

“Bahwa bangsa Indonesia sejak era kemerdekaan hingga sekarang ini adalah bangsa yang tangguh, pantang menyerah, dan memiliki daya juang yang kuat. Ada dua pengalaman yang ingin saya bagikan,” kata SBY, Rabu (17/8/2022).

Elite Partai Demokrat ini mengatakan pernah menghadapi bencana tsunami pada 2004. Bencana itu disebut sebagai bencana dahsyat pada awal abad 21. SBY juga menyinggung gempa Jogja dan gempa di Padang yang terjadi pada periodenya.

“Sebagai presiden tentu saya menjalankan kepemimpinan dan manajemen krisis. Saya mencatat kebersamaan dan kerja keras kita dulu sungguh luar biasa besarnya,” kata SBY.

Kemudian pengalamannya dalam menghadapi krisis ekonomi global pada 2008 dan 2009. Dia menyebut krisis ini merontokkan semua negara termasuk Indonesia.

“Lagi-lagi kita tidak panik, kita tidak kehilangan semangat dan kehilangan akal dan tidak menyalahkan keadaan. Kita bersatu dan bekerja bersama, mulai dari pemerintah pusat, dan pemerintah daerah, para ekonom, para pelaku bisnis, para organisasi pekerja, pers dan media, dan masyarakat luas. Itulah kebersamaan kita, persatuan kita,” tutur SBY.

Sebagai penutup, SBY berpesan agar generasi bangsa Indonesia memiliki ketangguhan yang sama dalam menghadapi berbagai rintangan dan tantangan Indonesia ke depan.

“Saya yakin generasi bangsa indonesia mana pun akan tetap memiliki ketangguhan dan daya juang ini. Dirgahayu Indonesia,” tuturnya.

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya