Ambil Dana Bantuan Presiden, Warga Cianjur Serbu Batalyon Rider 300

Jokowi akan memberikan dana bantuan bangun rumah

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo hari ini, Kamis (8/12/2022), diagendakan memberi dana bantuan pembangunan rumah untuk warga Cianjur, Jawa Barat yang rusak akibat gempa.

Berdasarkan keterangan tertulis dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), ribuan warga Cianjur "menyerbu" markas Batalyon Riber 300.

Mereka berbondong-bondong datang ke Batalyon Rider 300 untuk menerima bantuan dari Jokowi. Ribuan warga itu berangkat dari desa masing-masing sekitar pukul 05.00 WIB.

Baca Juga: Jokowi Pastikan Rumah Warga Cianjur Direlokasi ke Daerah Aman

1. Ribuan warga mengantre

Ambil Dana Bantuan Presiden, Warga Cianjur Serbu Batalyon Rider 300Warga Cianjur "Serbu" Batalyon Rider 300 jelang Presiden Jokowi beri bantuan (dok. BNPB)

Setibanya di Batalyon Rider 300, ribuan warga langsung mengantre agar bisa masuk. Batalyon Rider 300 menjadi lokasi pembagian bantuan dari Jokowi. Mereka berangkat ke Batalyon Rider 300 menggunakan mobil desa dan angkot.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu akan menyerahkan bantuan berupa dana stimulan kepada warga yang rumahnya rusak. Selain itu, dana stimulan juga diberikan kepada ahli waris yang keluarganya meninggal dunia.

Baca Juga: Jokowi ke Cianjur Lagi, Pastikan Dana Bangun Rumah Cair 8 Desember

2. Masyarakat menunggu bantuan perbaikan rumah

Ambil Dana Bantuan Presiden, Warga Cianjur Serbu Batalyon Rider 300Warga Cianjur "Serbu" Batalyon Rider 300 jelang Presiden Jokowi beri bantuan (dok. BNPB)

Kepala Desa Ciherang, Kecamatan Pacet, Acep Haryadi, mengatakan bahwa masyarakat menunggu dana bantuan perbaikan rumah. Dengan adanya perbaikan rumah, diharapkan aktivitas warga dan perekonomian bisa segera pulih.

“Masyarakat benar-benar menunggu bantuan ini. Selama dua minggu ini ekonomi lumpuh. Bagaimana mereka bekerja, orang ada di pengungsian,” ungkap Acep.

Di Desa Ciherang, kata Asep, ada 2.979 rumah rusak yang sudah diverifikasi. Desa Ciherang merupakan salah satu wilayah yang paling parah terdampak gempa.

“Korbannya delapan orang. Rusak ada 2.979 rumah. Yang 1.003 rusak berat, kemudian 895 rusak sedang dan 1.081 rusak ringan,” ucap dia.

3. Jokowi pastikan dana bantuan rumah cair 8 Desember 2022

Ambil Dana Bantuan Presiden, Warga Cianjur Serbu Batalyon Rider 300Presiden Jokowi mengunjungi Cianjur pasca gempa pada Selasa (22/11/2022). (dok. Sekretariat Presiden)

Sebelumnya, Jokowi memastikan bahwa dana bantuan bakal disalurkan pada Kamis (8/12/2022).

"Hari ini saya ke sini untuk memastikan bahwa yang pertama relokasi hari ini dimulai, pembangunannya hari ini," ujar Jokowi saat berkunjung pada Senin (5/12/2022).

Jokowi mengatakan, besaran dana bantuan adalah Rp50 juta untuk rumah rusak berat, rusak sedang Rp25 juta, dan rusak ringan Rp10 juta.

"(Dana bantuan disalurkan) ada yang langsung, ada yang lewat tabungan. Semuanya, ini sistemnya sudah disiapkan dan ini saya datang ke sini untuk mengecek persiapan itu," kata dia.

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya