Hasto Soal Gibran Maju di Pilgub DKI: Tunjukan Dulu Legacy!

Kepala daerah dari PDIP teken pernyataan tak korupsi

Jakarta, IDN Times - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto meminta Wali Kota Surakarta, Ganjar Rakabuming Raka, menunjukkan kemampuannya dalam memimpin apabila ingin maju di Pilgub DKI Jakarta pada 2024. 

"Ya setiap pemimpin harus menunjukkan kapasitas kepemimpinannya. Istilah populernya meninggalkan legacy, membangun kemajuan, di situlah pemimpin akan mengalami ujian-ujian termasuk Mas Gibran," ujar Hasto di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis (16/6/2022).

1. Gibran hingga Ganjar Kumpul di Rakor Kepala/Wakil Kepala Daerah PDIP

Hasto Soal Gibran Maju di Pilgub DKI: Tunjukan Dulu Legacy!Rakor Kepala/Wakil Kepala Daerah di Sekolah Partai PDIP (IDN Times/Ilman Nafi'an)

DPP PDIP menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Kepala/Wakil Kepala Daerah di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Ratusan kepala daerah yang merupakan kader PDI Perjuangan hadir dalam rakor yang digelar hari ini, Kamis (16/6/2022).

Selain Gibran, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo hadir dalam acara ini. Pengurus DPP PDI Perjuangan yang hadir di lokasi adalah Sekjen Hasto Kristiyanto serta sejumlah Ketua DPP, yakni Komarudin Watubun, Eriko Sotarduga, Ribka Tjiptaning, Nusyirwan Soedjono, Sri Rahayu, dan Rokhmin Dahuri. 

Sementara, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati hadir secara virtual. 

Baca Juga: Diusulkan Jadi Capres NasDem, Ganjar: Saya PDI Perjuangan

2. Kepala daerah dari PDIP teken pernyataan tak korupsi

Hasto Soal Gibran Maju di Pilgub DKI: Tunjukan Dulu Legacy!Rakor Kepala/Wakil Kepala Daerah di Sekolah Partai PDIP (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Dalam rakor tersebut, sebanyak 215 kepala/wakil kepala daerah dari PDIP menandatangani surat pernyataan. Salah satu poin dalam surat pernyataan itu adalah berkomitmen untuk berperan proaktif mencegah dan/atau memberantas korupsi, kolusi dan nepotisme serta tidak melibatkan diri dalam perbuatan tercela.

"Jadi ini tadi Ibu Megawati Soekaroputri memberikan pengarahan kepada seluruh kepala daerah dan wakil kepala daerah, sebanyak 215 yang menandatangani suatu komitmen untuk tidak menyalahgunakan kekuasaan, untuk tidak melakukan korupsi dan kemudian harus bertanggung jawab bagi seluruh tugas-tugasnya untuk rakyat," kata Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto di Sekolah Partai PDI Perjuangan, Jakarta Selatan, Kamis (16/6/2022).

3. Megawati pesan agar kepala/wakil kepala daerah jadi pemimpin, bukan pejabat

Hasto Soal Gibran Maju di Pilgub DKI: Tunjukan Dulu Legacy!Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)

Hasto mengatakan, dalam acara tersebut, Megawati berpesan kepada kepala/wakil kepala daerah untuk menjadi pemimpin, bukan pejabat. Sehingga harus memiliki tanggung jawab melayani masyarakat.

"Menjadi pemimpin yang punya tanggung jawab yang memahami seluruh kehendak rakyat dan untuk itulah PDI Perjuangan dibentuk sebagai wahana di dalam mempersiapkan kader-kader pemimpin bukan kader-kader pejabat," kata Megawati.

Baca Juga: Gibran hingga Ganjar Kumpul di Rakor Kepala/Wakil Kepala Daerah PDIP

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya