Jokowi Kaget Banyak Warga Berobat ke Luar Negeri

"Devisa kita tersedot hampir Rp100 triliun."

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo kaget karena devisa keluar Rp100 triliun tersedot ke luar negeri setiap tahunnya. Hal itu karena banyak warga Indonesia yang berobat ke luar negeri.

"Berkaitan dengan kesehatan, saya juga kaget, masyarakat kita periksa ke luar negeri setahun habis 6 miliar (dollar AS) lebih sedikit, 6 miliar dollar AS hampir Rp100 triliun, ada yang ke Singapura, ada ke Malaysia, ada yang ke Jepang," ujar Jokowi saat meresmikan pabrik Biofarmasi di kawasan Industri Pulogadung, Jakarta, Jumat (7/10/2022).

"Hati-hati, devisa kita tersedot hampir Rp100 triliun karena masyarakat yang memandang di dalam negeri entah rumah sakitnya, entah nakes dan alkesnya belum siap, atau lebih baik keluar daripada kita," sambungnya.

Baca Juga: Dikirimkan ke Jokowi, Ini 5 Poin Tuntutan Nakes Honorer di Jabar 

1. Jokowi sebut SDM nakes Indonesia tak kalah dari luar negeri

Jokowi Kaget Banyak Warga Berobat ke Luar NegeriPresiden Jokowi pimpin rapat terbatas evaluasi mudik Lebaran 2022 (dok. Sekretariat Presiden)

Dalam kesempatan itu, Jokowi menyebut tenaga kesehatan (nakes) Indonesia tak kalah dari luar negeri. Menurutnya, para dokter dan tenaga kesehatan lainnya cukup baik dalam melakukan pelayanan kepada pasien.

"Oleh sebab itu, saya sangat menyambut baik apa yang dilakukan oleh PT Etana Biotechnologies Indonesia dalam memproduksi vaksin dengan platform MNRA, dan ini yang pertama di Asia Tenggara," kata dia.

Baca Juga: Tidak Terdata di BKN, Nakes Non ASN di Kota Bima Ancam Mogok Kerja

2. Jokowi apresiasi pendirian pabrik Biofarmasi

Jokowi Kaget Banyak Warga Berobat ke Luar NegeriPresiden Jokowi pimpin rapat terbatas pada Rabu (4/11/2020) (Dok. Biro Pers Kepresidenan)

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu kemudian memuji pendirian pabrik Biofarmasi. Dia mengaku tak tahu mengenai pembuatan pabrik tersebut.

"Saya senang, kerjanya diam-diam, saya sendiri tidak tahu, tahu-tahu jadi," ucap dia.

3. Jokowi sebut Indonesia jadi salah satu negara yang sukses tangani pandemik

Jokowi Kaget Banyak Warga Berobat ke Luar NegeriPresiden Joko (Jokowi) Widodo (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Lebih lanjut, Jokowi menyinggung soal kemampuan Indonesia dalam menangani pandemik COVID-19. Menurutnya, Indonesia menjadi salah satu negara yang sukses.

"Alhamdulillah, kita sampai saat ini sudah menyuntikkan 440 juta dosis vaksin kepada rakyat. Sehingga, kita termasuk yang terbaik di dunia dalam hal mengelola, mengendalikan yang namanya pandemik," imbuhnya.

Baca Juga: Vaksinasi Kurang Ampuh Turunkan Risiko Long COVID? Ini Faktanya!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya