Megawati Ajak Kader Perempuan PDIP Bantu Jokowi Atasi Stunting

Megawati juga minta kader perempuan untuk perjuangkan hak

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, mengajak kader perempuan PDIP untuk membantu Presiden Joko "Jokowi" Widodo mengatasi stunting. Hal itu disampaikan Megawati ketika memberi pengarahan di Pendidikan Kader Perempuan tingkat Nasional, di Sekolah Partai DPP PDIP.

Megawati mengatakan, perempuan harus lebih peduli terhadap perkembangan keluarga, terutama anak-anak.

"Ini bagian dari upaya PDI Perjuangan mendorong program Presiden Jokowi mengatasi stunting," ujar Megawati, Kamis (23/2/2023).

Baca Juga: Megawati Minta Kader Jangan Hanya Mau Enaknya Saja Gabung PDIP

1. Perempuan juga didorong agar perempuan mau berjuang untuk haknya

Megawati Ajak Kader Perempuan PDIP Bantu Jokowi Atasi StuntingKetua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Dalam kesempatan itu, Megawati juga mendorong perempuan agar mau berjuang untuk haknya. Menurutnya, kesetaraan gender sudah harus dilakukan.

"Ayo perjuangkan hak-hak Anda. Itu dimulai di lingkungan keluarga," sebut Megawati.

Presiden ke-5 RI itu meminta kepada kaum perempuan untuk tidak berpuas diri di zona nyaman. Perempuan juga harus bisa tampil di kancah nasional.

"Meski di dalam hasil berbagai survei, kita PDI Perjuangan selalu di atas. Namun saya tekankan, survei itu dinamis. Jadi kita harus turun ke bawah, termasuk kader perempuan. "Kader perempuan pun harus kerja keras," ucap dia.

Baca Juga: PDIP Gelar Kaderisasi Perempuan Tingkat Nasional, Megawati Beri Arahan

2. Kader perempuan diminta pahami AD/ART PDIP

Megawati Ajak Kader Perempuan PDIP Bantu Jokowi Atasi StuntingKetua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Lebih lanjut, Megawati juga meminta kader perempuan untuk memahami AD/ART PDIP dan sikap politik partai. Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, mengatakan arahan Megawati lainnya berlangsung selama 3 jam.

"Banyak hal strategis terkait pemilu dan lain-lain disampaikan secara tertutup selama pengarahan yang berlangsung selama 3 jam. Peserta diminta menuliskan catatan atas hal yang disampaikan Ibu Megawati. Catatan itu dikumpulkan di sesi besok," kata Hasto.

3. Kader perempuan juga disiapkan untuk jadi pemimpin nasional

Megawati Ajak Kader Perempuan PDIP Bantu Jokowi Atasi StuntingSekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDI Perjuangan, Djarot Syaiful Hidayat (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, mengatakan PDIP juga menyiapkan kader perempuan untuk menjadi pemimpin nasional. Oleh karena itu, pendidikan kader perempuan ini menjadi salah satu sarana pembelajaran.

"Dan juga bagaimana seorang perempuan itu harus mempersiapkan diri untuk menjadi pemimpin dalam seluruh aspek kehidupan," kata Hasto.

Baca Juga: Demokrat Klaim Koalisi Perubahan Termaju, PDIP: Iklan Kecap Juga Gitu

Topik:

  • Dwi Agustiar
  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya