Megawati Beberkan PDIP Punya Tim Koordinasi Relawan Ganjar ke Zulhas

Tim koordinasi relawan dipimpin Ahmad Basarah

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Sekarnoputri membeberkan partainya sudah membentuk tim pemenangan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) 2024, kepada Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan.

Megawati menerangkan, PDI Perjuangan sudah membentuk dua tim untuk memenangkan Ganjar. Tim pertama diketuai oleh Puan Maharani yang bertugas untuk berkonsolidasi dengan partai politik lain.

Tim kedua, dipimpin oleh Ketua DPP PDIP, Ahmad Basarah yang bertugas untuk berkoordinasi dengan sukarelawan Ganjar Pranowo.

"Saya ini0 orang ikut aturan, kadang ada sebuah kesan sepertinya suakrelawan itu justru yang bekerja untuk memenangkan, begitu saya ingin mengoreksi, tolong saya ngomong begini dimasukkan apa adanya, mereka kan sukarelawan, ya sukarela," ujar Megawati di kantor DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (2/6/2023)..

'"Saya mencoba meluruskan supaya media bisa mengatakan apa yang saya katakan tidak dengan cara memutarbalik, ini selalu saya ingatkan karena sistem kita itu terutama kan kita harus tahu bahwa penyelenggara KPU, kalau peserta (pemilu) hanya itu kan partai politik, bukan pesertanya sukarelawan, jadi bukan bicara maunya saya, ini peratauran yang dijalankan oleh pemerintah republik ini, untuk seperti berjalan dengan baik untuk supaya adaya pemilu, yaitu mengorganisir adanya rakyat untuk bisa memberikan pilihannya," sambungnya.

Baca Juga: Tiba di PDIP, Zulhas Pimpin Elite PAN Temui Megawati

1. Megawati perintahkan Puan datangi kantor PAN

Megawati Beberkan PDIP Punya Tim Koordinasi Relawan Ganjar ke ZulhasPertemuan Ketua Umun PDIP, Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan di kantor DPP PDIP (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Setelah pertemuan dengan Zulhas di DPP PDIP, Megawati kemudian memerintahkan Puan Maharani untuk membalas kunjungan ke kantor DPP PAN.

"Hanya nanti setelah ini akan berkunjung ke kantor DPP PAN karena itu perintah saya waktu yang PPP Mbak Puan, karena dekat, kan. Jadi Mbak Puan dan tim yang saya katakan, begitu juga nanti bersilaturahmi ke kantor DPP PAN," kata dia.

Baca Juga: PAN Bakal Susul PPP Merapat ke PDIP demi Dukung Ganjar?

2. PAN partai kedua yang datang ke PDIP setelah PPP

Megawati Beberkan PDIP Punya Tim Koordinasi Relawan Ganjar ke ZulhasGanjar Pranowo ikut dalam pertemuan Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri dan Ketum PAN, Zulkifli Hasan (dok. PDIP)

Megawati mengatakan, PAN merupakan partai kedua yang datang setelah Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Mega menyebut, PPP saat ini sudah bergabung mendukung Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024.


"Partai Amanat Nasional merupakan partai kedua karena sebelumnya yang pertama datang dari PPP yang juga telah menyampaikan niat dan maksudnya dan dengan resmi PPP itu sudah bersama dengan PDIP," ujar Megawati.

3. PAN sebut masih akan ada diskusi lanjutan

Megawati Beberkan PDIP Punya Tim Koordinasi Relawan Ganjar ke ZulhasPertemuan Ketua Umun PDIP, Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan di kantor DPP PDIP (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Dalam kesempatan itu, Zulhas menyampaikan akan ada diskusi lanjutan terkait pertemuan dengan Megawati pada Jumat, 2 Juni 2023. Menurutnya, pertemuan itu baru pertama kali dilakukan setelah pandemik COVID-19.

"Ini pertemuan pertama, ini harapan ada pertemuan-pertemuan lanjutan setelah PAN, kami melakukan diskusi-diskusi apa yang dibahas tadi," kata Zulhas.

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya