PBNU Tegur PCNU Sidoarjo dan Banyuwangi yang Diduga Ikut Berpolitik

PCNU Sidoarjo dan Banyuwangi bertabayun ke PBNU

Jakarta, IDN Times - Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sidoarjo dan PCNU Kabupaten Banyuwangi mendatangi Kantor Pengurus Besar NU (PBNU) di Jalan Kramat Raya 164, Jakarta Pusat, Rabu (26/1/2022). Hal itu dilakukan untuk bertabayun dengan Ketua Umum PBNU, KH Yahya Cholil Staquf.

Mereka datang ke kantor PBNU usai diduga terlibat politik praktis dengan menyatakan dukungan terhadap satu kandidat calon presiden. Dalam kunjungan itu, Ketua PCNU Kabupaten Sidoarjo HM Zainal Abidin dan Ketua PCNU Kabupaten Banyuwangi KH Mohammad Ali Makki menyampaikan penjelasan terkait dugaan tersebut.

“PBNU mengundang Ketua PCNU Kabupaten Sidoarjo dan Ketua PCNU Kabupaten Banyuwangi untuk menyampaikan laporan dan tabayun atas dugaan politik praktis yang telah tersebar di berbagai media,” ujar Yahya dilansir dari NU Online, Kamis (27/1/2022).

1. NU tak boleh diperalat oleh politik praktis

PBNU Tegur PCNU Sidoarjo dan Banyuwangi yang Diduga Ikut BerpolitikYahya Cholil Staquf (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)

Yahya menjelaskan, pemanggilan itu penting untuk meluruskan bahwa NU merupakan organisasi yang tidak boleh menjadi alat atau diperalat oleh politik praktis.

“NU secara kelembagaan tidak boleh terlibat atau dilibatkan dalam kegiatan politik praktis,” katanya.

Baca Juga: Diduga Beri Dukungan Capres, Ketua PCNU Banyuwangi Dipanggil PBNU

2. PBNU beri teguran lisan

PBNU Tegur PCNU Sidoarjo dan Banyuwangi yang Diduga Ikut BerpolitikKatib Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH. Yahya Cholil Staquf (ANTARA/Katriana)

Ketua PCNU Sidoarjo dan Ketua PCNU Banyuwangi menyerahkan penjelasan secara tertulis kepada Ketua Umum PBNU terkait dugaan melakukan politik praktis. Dia mengatakan, PBNU telah memberikan teguran lisan terhadap PCNU Banyuwangi dan PCNU Sidoarjo.

“NU tidak boleh secara kelembagaan dilibatkan di dalam kegiatan partai politik apa pun untuk kepentingan politik praktis. Terkait dengan PCNU Sidoarjo dan PCNU Banyuwangi, PBNU telah memberikan peringatan secara lisan dan arahan tentang hal-hal yang harus dilakukan lebih lanjut,” katanya.

3. Peringatan berlaku juga bagi PCNU se-Indonesia

PBNU Tegur PCNU Sidoarjo dan Banyuwangi yang Diduga Ikut BerpolitikKetua PBNU, Yahya Cholil Staquf (dok. Biro Pers Kepresidenan)

Yaqut menjelaskan peringatan ini juga berlaku untuk PCNU se-Indonesia. Peringatan akan diberikan apabila ada yang melakukan politik praktis dengan membawa nama NU.

“Adapun menyangkut pihak-pihak lain di luar NU, akan ditindaklanjuti melalui komunikasi kepada pihak-pihak yang bersangkutan,” katanya.

Baca Juga: Yahya Staquf Pilih Kader PDIP Mardani Maming Jadi Bendara Umum PBNU

Topik:

  • Jihad Akbar

Berita Terkini Lainnya