Ucapan Jokowi di Hari Pahlawan: Pengorbanan Pendiri Bangsa Tak Sia-sia

Jokowi menyebut generasi penerus akan mengisi kemerdekaan

Jakarta, IDN Times - Bangsa Indonesia setiap 10 November memperingati Hari Pahlawan Nasional. Hari ini, Presiden Joko "Jokowi" Widodo menyampaikan ucapan selamat Hari Pahlawan.

Dalam ucapannya itu, Jokowi menegaskan pengorbanan para pendiri bangsa tak akan sia-sia.

"Pengorbanan para pejuang yang bertaruh nyawa untuk tegak dan berdirinya Republik Indonesia yang kita cintai ini takkan sia-sia," ujar Jokowi melalui kartun Twitter-nya, Kamis (10/10/2022).

Baca Juga: Wapres hingga Ketua KPK Hadiri Upacara Hari Pahlawan di TMP Kalibata

1. Generasi penerus bangsa akan tetap menjaga kemerdekaan

Jokowi menegaskan, generasi penerus bangsa akan terus menjaga kemerdekaan. Menurutnya, berbagai cara positif terus dilakukan oleh generasi penerus bangsa dalam mengisi kemerdekaan.

"Mengisinya dengan pembangunan, dan melajukan negara ini ke arah kemajuan," ucap dia.

Baca Juga: Peringati Hari Pahlawan, NasDem Ajak Puluhan Legiun Veteran Ziarah Makam Pahlawan

2. Wapres pimpinan upacara Hari Pahlawan di TMP Kalibata

Ucapan Jokowi di Hari Pahlawan: Pengorbanan Pendiri Bangsa Tak Sia-siaIlustrasi Taman Makam Pahlawan Kalibata (IDN Times/Axel Joshua Harianja)

Sejumlah pejabat negara juga menghadiri upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata, Jakarta Selatan.

Dalam upacara tersebut, Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin menjadi inspektur upacara. 

3. Pejabat negara hadir

Ucapan Jokowi di Hari Pahlawan: Pengorbanan Pendiri Bangsa Tak Sia-siaIDN Times/Dini Suciatiningrum

Beberapa pejabat negara yang hadir antara lain Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendi, Menteri Sosial Tri Rismaharini, juga Ketua KPK Firli Bahuri.

Upacara dimulai pukul 08.00 WIB. Seusai mengheningkan cipta, Ma’ruf Amin maju ke podium untuk menyematkan karangan bunga di depan monumen burung garuda.

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya