[UPDATE] Kasus COVID-19 di Indonesia Bertambah 245 Hari Ini

8 orang meninggal dunia hari ini

Jakarta, IDN Times - Satgas Penanganan COVID-19 hingga kini masih mengumumkan penambahan kasus harian COVID-19 di Indonesia. Data tersebut diperbarui setiap pukul 12.00 WIB.

Per 3 Desember 2021, tercatat 4.257.243 kasus positif COVID-19 selama masa pandemik. Selain itu, 4.105.680 pasien COVID-19 dinyatakan sembuh.

Kemudian, ada 143.858 pasien dinyatakan meninggal dunia akibat terpapar virus corona. Jumlah kasus aktif di Indonesia hari ini ada 7.705. Kemudian, Satgas COVID-19 juga menyampaikan ada 283.063 spesimen dan suspek 5.445.

Baca Juga: Data Lengkap Kasus COVID-19 di Indonesia per 2 Desember 2021

1. Penambahan kasus terbanyak hari ini ada di DKI Jakarta

[UPDATE] Kasus COVID-19 di Indonesia Bertambah 245 Hari Iniilustrasi virus corona (IDN Times/Aditya Pratama)

Per hari ini, ada 245 penambahan kasus harian positif COVID-19 di Indonesia. DKI Jakarta menjadi provinsi terbanyak penambahan kasusnya.

Hari ini juga ada 194.099 orang yang diperiksa. Rinciannya, RT-PCR 30.106 orang, TCM 131 orang, dan antigen 163.862 orang. Hasilnya, 245 orang dinyatakan positif COVID-19.

Berikut lima provinsi dengan infeksi teratas:

  • DKI Jakarta: 42 kasus.
  • Jawa Barat: 30 kasus.
  • Nusa Tenggara Timur: 27 kasus.
  • DI Yogyakarta: 25 kasus.
  • Jawa Tengah: 23 kasus.

Baca Juga: Data Lengkap Kasus COVID-19 di Indonesia per Rabu 1 Desember 2021

2. DKI Jakarta juga jadi provinsi terbanyak angka kesembuhan

[UPDATE] Kasus COVID-19 di Indonesia Bertambah 245 Hari IniMonumen Nasional (IDN Times/Besse Fadhilah)

Satgas juga menyatakan 328 pasien semuh dari COVID-19. Pasien yang paling banyak sembuh berada di DKI Jakart. 

Berikut lima provinsi dengan angka kesembuhan tertinggi:

  • DKI Jakarta: 68 pasien.
  • Jawa Barat: 41 pasien.
  • Riau: 39 pasien.
  • Jawa Tengah: 35 pasien.
  • Jawa Timur: 33 pasien.

3. Sebanyak 8 pasien COVID-19 hari ini meninggal dunia

[UPDATE] Kasus COVID-19 di Indonesia Bertambah 245 Hari IniIlustrasi proses pemakaman salah satu jenazah COVID-19. (IDN Times/Aldila Muharma dan Fiqih Damarjati)

Selain itu, Satgas Penanganan COVID-19 juga mencatat ada 8 pasien corona di Indonesia meninggal dunia. Berikut datanya:

  • Jawa Tengah: 2 orang
  • DKI Jakarta: 1 orang.
  • DI Yogyakarta: 1 orang.
  • Jawa Timur: 1 orang.
  • Bangka Belitung: 1 orang.
  • Lampung: 1 orang.
  • Bali: 1 orang.
  • Kalimantan Barat: 1 orang.

Baca Juga: Monumen COVID-19, Ide Ridwan Kamil yang Menimbulkan Polemik 

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya