Arus Balik, Ditlantas Polda Aceh Prediksi Puncaknya Sampai Besok

Terminal Bus Batoh Banda Aceh mulai padat sejak kemarin

Banda Aceh, IDN Times - Libur Natal dan akhir tahun akan usai. Aktivitas dunia kerja maupun lainnya akan kembali normal seperti biasa, pada Senin (4/1/2021) besok. Warga yang bepergian berlahan mulai kembali dari liburannya.

Direktur Lalu Lintas Kepolisian Daerah Aceh, Komisaris Besar Dicky Sondani mengatakan, arus balik libur panjang tahun baru di Provinsi Aceh mulai menunjukkan kenaikan. Hal itu berdasarkan pantauan pada Sabtu (2/1/2021) malam di Terminal Penumpang Tipe A Batoh, Kota Banda Aceh.

“Hasil pantauan Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Aceh di Terminal Batoh menunjukkan kenaikan penumpang bus sangat tinggi yang akan ke Medan,” kata Dicky, pada Minggu (3/1/2021).

1. Tak hanya penumpang keluar, yang masuk ke Banda Aceh juga meningkat

Arus Balik, Ditlantas Polda Aceh Prediksi Puncaknya Sampai BesokIDN Times/Toni Kamajaya

Kenaikan arus balik tidak hanya terjadi dari Banda Aceh ke luar daerah maupun ke arah Kota Medan saja, namun juga sebaliknya. Dicky menyampaikan, hingga Minggu pagi tadi, bus dari Sumatra Utara banyak menurunkan penumpang di Terminal Batoh.

“Ini menunjukkan masyarakat aceh maupun masyarakat luar aceh berangsur angsur kembali dari libur panjang, mengingat Besok senin  sudah masuk kerja,” ujarnya.

Baca Juga: Bikin Pangling, 10 Potret Asli Kiki Pembantu Aldebaran di Ikatan Cinta

2. Diprediksikan arus balik mulai siang tadi sampai besok

Arus Balik, Ditlantas Polda Aceh Prediksi Puncaknya Sampai BesokPetugas ketika memeriksa salah satu bus di Terminal Penumpang Tipe A Batoh, Kota Banda Aceh (IDN Times/Humas Polda Aceh)

Tidak hanya di Terminal Penumpang Tipe A Batoh saja, kepadatan juga mulai terlihat di jalan lintas Banda Aceh-Medan. Kendaraan pribadi warga seperti sepeda motor dan mobil berjalan mengarah ke Medan maupun sebaliknya.

“Diperkirakan puncak arus balik akan terjadi pada Minggu siang tadu hingga Senin pagi, 4 Januari 2021,” kata Dicky.

3. Arus balik padat, warga diimbau untuk tetap waspada selama di perjalanan

Arus Balik, Ditlantas Polda Aceh Prediksi Puncaknya Sampai Besokarticles.latimes.com

Meminimalisir kecelakaan selama arus balik libur panjang pergantian tahun, Direktur Lalu Lintas Kepolisian Daerah Aceh mengimbau kepada warga tetap waspada dan mengantisipasi gangguan selama di pejanalan.

Penyebab kecelakaan lalu lintas yang terbanyak di Aceh, dikatakan Dicky disebabkan karena  kecepatan tinggi, faktor kendaraan, jalanan rusak, cuaca hujan dan mengantuk karena kelelahan mengemudi.

“Apabila mengantuk pengemudi kendaraan bermotor wajib istirahat supaya tidak terjadi kecelakaan lalu lintas. Cek dulu kendaraan sebelum perjalanan jauh, terutama rem dan ban,” imbaunya.

Baca Juga: Duo ART di Ikatan Cinta, 10 Adu Gaya Ayya Vs Chika di Dunia Nyata

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya