Sebab Kematian Perempuan Hamil di Madiun Belum Terungkap

Temuan mayat yang mulai membusuk di kamar kos

Madiun, IDN Times - Pihak Kepolisian Resor (Polres) Madiun masih menyelidiki teka-teki kematian IP (19), warga Desa Klumutan, Kecamatan Saradan, Madiun. Mayat perempuan itu ditemukan dalam kondisi mulai membusuk di kamar kos yang masuk Desa Ngampel, Kecamatan Mejayan pada Senin (12/7/2021) malam. 

Kapolres Madiun AKBP Jury Leonard Siahaan mengungkapkan penyelidikan dari temuan mayat ini terkendala minimnya petunjuk yang ditemukan di lapangan. Awalnya saya senang karena di lokasi kejadian ada CCTV, tapi kemudian diketahui tidak beroperasi. Kasus ini mulai dari nol, kata dia, Minggu (1/8/2021).

1. Masih meraba kejadian di balik kematian korban

Sebab Kematian Perempuan Hamil di Madiun Belum TerungkapKapolres Madiun AKBP Jury Leonard Siahaan. IDN Times/ Nofika

Tidak berfungsinya kamera pengintai membuat polisi harus 'meraba-raba' kejadian di balik penemuan mayat perempuan muda itu. Sejumlah saksi telah diinterogasi seperti penghuni kos yang pertama kali menemukan mayat. Kemudian, pemilik kos, keluarga dan kekasih IP.

"Kami telah memintai keterangan beberapa saksi. Termasuk pacar korban yang menjalin komunikasi sebelum mayat ditemukan," ujar Jury.

Baca Juga: Mayat Perempuan di Kamar Kos Madiun, Ada Luka di Kepala Korban

2. Ditemukan luka akibat benda tumpul

Sebab Kematian Perempuan Hamil di Madiun Belum TerungkapTim DVI kepolisian hendak mengautopsi korban.IDN/Nofik

Dalam penyelidikan itu, ia melanjutkan, penyidik reskrim juga mengumpulkan sejumlah barang bukti dari tempat kejadian perkara. Ini seperti beberapa butir obat, KTP, dan telepon seluler milik IP. Selain itu, mayat perempuan muda itu juga diautopsi sebelum akhirnya dikebumikan di tempat pemakaman umum Desa Klumutan.

"Dari hasil pemeriksaan medis diketahui adanya luka akibat benda tumpul. Tapi belum bisa dipastikan dipukul atau karena terjatuh maupun kepeleset," kapolres menjelaskan.

3. Belum diketahui ayah biologis dari bayi yang dikandung korban

Sebab Kematian Perempuan Hamil di Madiun Belum TerungkapIlustrasi kematian bayi. Unsplash.com/Luma Pimentel.

Berdasarkan hasil autopsi itu pula, IP diketahui sedang mengandung dengan usia kehamilan sekitar sembilan bulan. Hingga kini belum dilakukan tes DNA untuk mengetahui ayah biologis dari bayi berjenis kelamin laki-laki yang turut meninggal tersebut.

"Kawan - kawan reskrim masih menyelidiki untuk mengetahui adanya tindak pidana atau tidak. Beri kami waktu," ujar kapolres.

Baca Juga: Jenazah Perempuan Ditemukan di Kos Madiun, Diketahui Sedang Hamil

Nofika Dian Nugroho Photo Verified Writer Nofika Dian Nugroho

Penulis lepas yang tinggal di Caruban, Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya