Google Luncurkan 5 Produk Baru Khusus Pasar Indonesia

Terima kasih, Google!

Hari ini, Google mengumumkan produk dan program barunya dalam acara tahunan kedua “Google for Indonesia”. Ini adalah bagian dari upaya Google membuat Internet lebih bermanfaat dan relevan bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia. Disampaikan oleh Tony Keusgen Managing Director Google Indonesia, Google memiliki tujuan membangun teknologi tak hanya untuk beberapa orang, tapi untuk semua orang. Google ingin semua orang terhubung secara online dan mendapat manfaat sebanyak-banyaknya dari internet. Untuk mencapai tujuan tersebut, Google berfokus melakukan 3 hal utama yaitu memberikan akses Internet yang lebih baik untuk Indonesia, mempermudah akses informasi yang relevan dan berguna, dan memberikan lebih banyak program agar Internet dapat bermanfaat bagi masyarakat. Google menyatakan harapannya mendukung Indonesia untuk menjadi negara yang berpengaruh dalam bidang teknologi digital di Asia Tenggara.

Ada 5 produk telah disiapkan Google untuk Indonesia agar pengguna dapat menikmati internet yang relevan dan bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari. 

1. Google Station Wi-Fi

Google Luncurkan 5 Produk Baru Khusus Pasar IndonesiaIDN Times

Google Station Wi-Fi adalah Hotspot Wi-Fi yang cepat, aman, dan mudah digunakan akan hadir di Indonesia melalui kerja sama dengan FiberStar dan CBN. Mitra-mitra Google akan meluncurkan Wi-Fi berkualitas tinggi di ratusan lokasi di Jawa dan Bali dalam setahun ke depan. Seru banget kan? Sebagai informasi, Indonesia adalah negara pertama yang meluncurkan Google Station setelah India lho!

2. YouTube Go

Google Luncurkan 5 Produk Baru Khusus Pasar IndonesiaIDN Times

Kabar ini pasti bikin kamu yang hobi nonton YouTube super happy! YouTube Go adalah aplikasi YouTube baru yang didesain khusus untuk memberi akses nonton video dengan menghemat data. Aplikasi ini membantumu menyimpan dan menonton video dengan lancar meski koneksi sedang lemah, dan memberi transparansi dan kontrol terhadap jumlah data yang akan terpakai untuk nonton video. Kamu juga bisa menonton preview video terlebih dahulu dan memilih ukuran file video sebelum menyimpannya secara offline untuk ditonton kapan saja. Peluncuran YouTube Go ini diumumkan menyambut data terbaru tentang popularitas YouTube di Indonesia: menurut App Annie, lebih dari 50 juta orang Indonesia aktif menggunakan YouTube di perangkat seluler mereka setiap bulannya. Wow!

3. Asisten Google dalam Bahasa Indonesia

Google Luncurkan 5 Produk Baru Khusus Pasar IndonesiaIDN Times

Kini warga Indonesia bisa mencoba Asisten Google yang telah tersedia dalam Bahasa Indonesia melalui aplikasi chatting Google Allo. Dengan mengintegrasikan fitur ini, kamu bisa berinteraksi dengan Google dalam group chat atau personal chat untuk melakukan berbagai hal. Contohnya, mencari restoran baru, meminta dikirim berita setiap hari di jam tertentu, mencari tahu skor pertandingan bola, bahkan minta Asisten Google mengirimkan tebak-tebakan. Seru ya? Allo tersedia di Google Play dan App Store Apple.

4. Fitur Shortcuts, Feed dan Health di Google Search

Google Luncurkan 5 Produk Baru Khusus Pasar IndonesiaGoogle Indonesia

Google Search akan melakukan berbagai penyempurnaan khusus untuk masyarakat Indonesia. Aplikasi ini akan menambahkan fitur Shortcuts yang bisa di-tap untuk membantumu mencari topik pilihan secara lebih detail. Selain itu ada juga fitur Feed, yang membuatmu bisa melihat konten sesuai topik favorit, hobi atau apa yang sedang trending. 

5. Fitur Ganjil-Genap dan Perekam di Waze

Google Luncurkan 5 Produk Baru Khusus Pasar IndonesiaIDN Times

Aplikasi penunjuk arah yang telah digunakan jutaan warga Indonesia untuk mengetahui kondisi lalu lintas terkini ini akan menambahkan fitur rute baru ganjil-genap agar bisa menjadi makin relevan dengan aturan kebijakan yang berlaku di Jakarta. Selain itu, rencananya akhir tahun ini Waze akan menambahkan perintah suara dalam bahasa Indonesia, sehingga nantinya navigasi bisa dilakukan tanpa memegang ponsel. Waze juga dilengkapi dengan fitur perekam, sehingga kamu bisa merekam suaramu sendiri untuk navigasi lho. Seru!

Selain meluncurkan 5 produk dan fitur tersebut, Google juga meneguhkan komitmennya untuk perluasan program pelatihan digital untuk developer untuk startup, pengusaha wanita, usaha kecil, siswa, dan keluarga. Beberapa program digital Google yang kini terus berkembang dan telah menjangkau puluhan ribu masyarakat dari berbagai kalangan adalah Android Kejar, Primer, Gapura Digital, Womenwill dan Google.org. Sekarang benar-benar era yang exciting buat perkembangan digital di Indonesia ya!

Topik:

Berita Terkini Lainnya