Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Rabu 10 November 2021

Kasus COVID-19 hari ini bertambah 480

Jakarta, IDN Times – Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 mengumumkan kasus COVID-19 mengalami kenaikan sebanyak 480 kasus pada Rabu (10/11/2021). Sehingga, total kasus COVID-19 di Indonesia kini mencapai 4.249.323 kasus.

DKI Jakarta tercatat sebagai provinsi dengan jumlah kasus positif harian terbanyak, yaitu 95 kasus, dan disusul Jawa Barat dengan 77 kasus. Lalu, JawaTimur (65 kasus), DI Yogyakarta (59 kasus), dan Jawa Tengah (58 kasus).

Baca Juga: Cara Baru China Lawan COVID: Warga Dibayar Rp222 Juta untuk Tracing

1. Ada 531 orang yang sembuh dari COVID-19 hari ini

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Rabu 10 November 2021Ilustrasi Pemeriksaan Pasien Penderita COVID-19. (IDN Times/Aditya Pratama)

Satgas COVID-19 juga mencatat 531 kasus sembuh hari ini. Maka, total kesembuhan COVID-19 di Indonesia kini mencapai 4.095.194 orang.

Provinsi dengan penambahan kasus sembuh terbanyak hari ini yaitu Jawa Timur dengan 76 kasus. Sementara, tingkat kesembuhan di Jawa Tengah ada pada posisi kedua, dengan 73 kasus, disusul DKI Jakarta (59 kasus), Jawa Barat (57 kasus), dan Gorontalo (47 kasus).

Baca Juga: [LINIMASA-8] Perkembangan Terkini Pandemik COVID-19 di Indonesia

2. Kasus kematian COVID-19 bertambah 14 hari ini

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Rabu 10 November 2021Ilustrasi Lonjakan Kasus Virus COVID-19. (IDN Times/Aditya Pratama)

Sementara itu, kasus kematian akibat COVID-19 naik 14 hari ini. Sehingga, total kasus meninggal akibat virus corona di Indonesia mencapai 143.592 orang.

Lima provinsi dengan kasus kematian COVID-19 terbanyak hari ini yaitu Jawa Timur (3 kasus), Lampung (3 kasus), Jawa Barat (2 kasus), Papua Barat (1 kasus), dan DI Yogyakarta (1 kasus).

Baca Juga: WHO: Dunia Akan Kekurangan 2 Miliar Alat Suntik Vaksin COVID pada 2022

3. Jumlah sebaran kasus COVID-19 di 34 provinsi

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Rabu 10 November 2021Ilustrasi COVID-19. (IDN Times/Aditya Pratama)

Virus corona telah menyebar di 34 provinsi di Indonesia. Berikut ini data rincian penyebarannya:

1. Aceh 38.365

2. Sumatera Utara 105.911

3. Sumatera Barat 89.800

4. Riau 128.521

5. Jambi 29.752

6. Sumatera Selatan 59.891

7. Bengkulu 23.099

8. Lampung 49.609

9. Bangka Belitung 52.101

10. Kepulauan Riau 53.863

11. DKI Jakarta 862.370

12. Jawa Barat 706.614

13. Jawa Tengah 485.579

14. DI Yogyakarta 156.166

15. Jawa Timur 398.707

16. Banten 132.517

17. Bali 114.015

18. Nusa Tenggara Barat 27.737

19. Nusa Tenggara Timur 63.747

20. Kalimantan Barat 41.215

21. Kalimantan Tengah 45.562

22. Kalimantan Selatan 69.862

23. Kalimantan Timur 158.062

24. Kalimantan Utara 35.839

25. Sulawesi Utara 34.646

26. Sulawesi Tengah 47.068

27. Sulawesi Selatan 109.796

28. Sulawesi Tenggara 20.139

29. Gorontalo 11.827

30. Sulawesi Barat 12.340

31. Maluku 14.574

32. Maluku Utara 12.090

33. Papua 34.244

34. Papua Barat 23.215

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya