BMKG: Waspada Banjir di Jakarta-Banten, Minggu Besok

Selain di Jakarta, waspada banjir juga diingatkan di Jabar

Jakarta, IDN Times - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan waspada hujan lebat yang bisa memicu banjir. Hujan lebat yang berpotensi banjir itu, disebut BMKG, di antaranya berpotensi terjadi di DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat pada Minggu (22/5/2022) besok.

Bukan cuma DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat saja, BMKG juga menyebut, hujan deras yang berpotensi menimbulkan banjir itu juga akan melanda di sejumlah provinsi lainnya di Indonesia.

1. BMKG minta masyarakat waspada hujan lebat berdampak banjir besok

BMKG: Waspada Banjir di Jakarta-Banten, Minggu BesokRuang pengamatan cuaca BMKG (ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga)

Pernyataan itu disampaikan BMKG dalam twit-nya di akun Twitter resmi @infoBMKG, dilihat IDN Times, pada Sabtu (21/5/2022). Keterangan itu setidaknya juga disampaikan di situs resmi BMKG.

"Beberapa provinsi di Indonesia esok hari berada dalam kategori 'Waspada' terhadap bencana hidrometeorologi (Genangan, Banjir, Banjir Bandang, dll) dampak dari potensi hujan lebat," sebut BMKG dalam akun Twitter-nya.

Adapun prakiraan dampak hujan lebat itu berlaku mulai Minggu hingga Senin, 22-23 Mei 2022.

Baca Juga: Waspada, BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi Hingga 4 Meter

2. Daftar potensi wilayah terdampak banjir akibat hujan lebat

BMKG: Waspada Banjir di Jakarta-Banten, Minggu BesokGoogle

Untuk wilayah DKI Jakarta, BMKG menyebut akan ada potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, pada siang dan malam hari.

Berikut wilayah yang disebut bisa berpotensi banjir akibat hujan lebat besok:

- DKI Jakarta
- Jawa Barat
- Jawa Tengah
- DI Yogyakarta
- Jawa Timur
- Banten
- Kalimantan Tengah
- Kalimantan Timur
- Kalimantan Utara
- Sulawesi Tengah
- Sulawesi Barat
- Maluku Utara
- Papua Barat
- Papua

Baca Juga: Suhu Terasa Panas, BMKG: Ada Gerak Semu Matahari dan Pusaran Kembar

3. Sirkulasi siklonik terpantau di Selat Karimata

BMKG: Waspada Banjir di Jakarta-Banten, Minggu BesokPetugas BMKG memeriksa alat pengukur intensitas penyinaran matahari atau Campbell Stokes (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Sementara itu, seperti dilansir web.meteo.bmkg.go.id, Sirkulasi Siklonik terpantau di Selat Karimata bagian selatan yang membentuk daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) yang memanjang di Laut Jawa.

Daerah konvergensi lainnya juga terpantau memanjang dari Jawa Tengah hingga Jawa Barat, di Kalimantan Utara, dari Kalimantan Tengah hingga Kalimantan Timur, dari Sulawesi bagian tengah hingga Selat Makassar bagian utara, di Sulawesi Utara, Maluku Utara dan memanjang dari Papua hingga Teluk Cendrawasih.

Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya