Dua Lansia Ditemukan Meninggal di Taman Sari, Polisi Angkat Suara

Warga keluhkan bau busuk dari rumah itu

Jakarta, IDN Times - Dua orang lansia ditemukan meninggal dunia di Taman Sari, Jakarta Barat, Senin (21/11/2022). Dua lansia itu ditemukan sudah dalam keadaan meninggal di dalam rumah.

Kedua jasad tersebut kemudian dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, untuk dilakukan autopsi.

Baca Juga: Geger! Anak SMP Temukan Mayat Perempuan Dalam Karung

1. Dua lansia yang meninggal di Taman Sari adalah kakak beradik

Dua Lansia Ditemukan Meninggal di Taman Sari, Polisi Angkat SuaraPersonil Polres Mimika bersama personil Kodim 1710/ Mimika saat mengangkat jenazah dari dalam mobil jenazah untuk dimasukkan ke dalam ruang jenazah IDN Times/ Ricky Lodar

Kanit Reskrim Polsek Taman Sari, AKP Roland Manurung mengatakan, dua jasad yang ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia itu adalah kakak beradik.

Salah satunya adalah berinisial LSM (71 tahun). Sedangkan kakaknya adalah orang dengan gangguan jiwa (ODGJ)

"Korban diduga kuat meninggal dunia karena sakit. Dugaannya yang meninggal duluan kakaknya," kata dia disitat situs resmi Polri, Tribrata, Kamis (24/11/2022).

Baca Juga: Penemuan Mayat di Pantai Ngrawe Gunungkidul, Polisi Tangkap 2 Orang

2. Tak ada tanda-tanda kekerasan di kedua tubuh mereka

Dua Lansia Ditemukan Meninggal di Taman Sari, Polisi Angkat SuaraIlustrasi jenazah (IDN Times/Mardya Shakti)

Roland Manurung juga mengatakan, tak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada dua tubuh jenazah itu.

Walau begitu, pihaknya mengaku masih akan menyelidiki penyebab pasti kematian keduanya.

3. Warga keluhkan bau busuk dari rumah tersebut

Dua Lansia Ditemukan Meninggal di Taman Sari, Polisi Angkat SuaraIlustrasi jenazah (IDN Times/Sukma Shakti)

Sementara itu, Babinsa Sertu Suhartono menjelaskan awal temuan dua lansia yang ditemukan meninggal di dalam rumah itu usai keluhan warga soal bau busuk di rumah itu.

Menurut warga, mereka sudah mencium aroma bau busuk sejak tiga hari terakhir sebelum akhirnya ditemukan dua jenazah di dalam rumah.

"Kami bersama jajaran Polsek Taman sari membuka pintu dan menemukan dua mayat di dalamnya," kata Sertu Suharno.

Dari informasi yang dihimpun, LSM terlihat terakhir kalinya sepekan sebelum ditemukan meninggal ketika membeli nasi bungkus.

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya