Ledakan Granat di Jakut, Korban: Saya Lagi Utak-Atik, Terus Meledak

Korban ledakan granat di Jakut mengalami luka-luka

Jakarta, IDN Times - Seorang penghuni kontrakan di kawasan Cilincing, Jakarta Utara menjadi korban ledakan granat kejut, Rabu (28/9/2022). Granat itu diketahui meledak di gang sempit di pemukiman penduduk Jalan Tipar Timur, RT 08, RW 04, Kelurahan Semper Barat, Cilincing, Jakarta Utara.

Lurah Semper Barat, Maryono, membenarkan ledakan granat di pemukiman padat penduduk itu. "Infonya ada (ledakan)," katanya disitat ANTARA.

Adapun granat bertuliskan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Indonesia National Police) itu sebelumnya nampak terbungkus di pinggir jalan Kawasan Berikat Nusantara (KBN). Akibat ledakan, seorang warga penghuni kontrakan bernama Rahmat (19 tahun), mengalami luka-luka.

1. Kesaksian korban ledakan granat di Cilincing Jakarta Utara

Ledakan Granat di Jakut, Korban: Saya Lagi Utak-Atik, Terus Meledakilustrasi granat (Dok.IDN Times/Istimewa)

Menurut Rahmat, granat itu memang tengah diutak-atik. Seketika saat granat meledak, telapak tangan kiri dan kakinya kemudian mengalami luka-luka.

"Pagi-pagi pas saya utak-atik tiba-tiba meledak," kata Rahmat.

Bukan cuma tangan, Rahmat juga mengaku masih mengalami gangguan pendengaran karena terdampak langsung ledakan granat kejut tersebut.

Baca Juga: Warga Malang Temukan Granat Saat Mancing, Brimob Langsung Turun 

2. Aparat masih terus melakukan pemeriksaan

Ledakan Granat di Jakut, Korban: Saya Lagi Utak-Atik, Terus MeledakFoto hanya ilustrasi. (Dok.IDN Times/Istimewa)

Sejauh ini dari informasi yang berhasil dihimpun, nampak aparat Kepolisian dan TNI serta Satpol PP tengah melakukan pemeriksaan. Tim Gegana juga sudah melakukan olah TKP di lokasi kejadian, sampai ke titik ditemukannya granat kejut tersebut.

Diketahui granat jenis ini diberi julukan 'flashbag' karena menghasilkan cahaya membutakan (6-8 juta Candela) dan ledakan yang keras (170-180 desibel).

Baca Juga: Geger Temuan Granat Asap di Kontrakan Bekasi, TNI Turun Tangan

3. Granat berbentuk tabung segi enam

Ledakan Granat di Jakut, Korban: Saya Lagi Utak-Atik, Terus MeledakGranat asap (Dok. Pindad)

Ketika meledak, granat tersebut tetap utuh tanpa menghasilkan serpihan. Granat ini berbentuk tabung segi enam besi dengan lubang untuk pengeluaran ledakan cahaya dan bunyi.

Pengisinya adalah 4,5 gram peledak ca mpuran oksida logam magnesium dan amonium perklorat atau potasium perklorat.

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya