Kompolnas dan Kapolda Papua Gelar Pertemuan Tertutup di Timika, Ada Apa?

Pertemuan tertutup bahas kasus mutilasi dan kondisi Paro

Timika, IDN Times - Ketua Harian Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Irjen (Purn) Benny Mamoto tiba di Kabupaten Mimika melalui bandara Mozes Kilangin Timika, Selasa (14/2/2023) pukul 08.30 WIT.

Kedatangan Kompolnas bersama Kapolda Papua Irjen Pol Mathius Fakhiri disambut oleh Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo dan Kapolres Mimika AKBP I Gede Putra.

1. Kompolnas dan Kapolda gelar pertemuan tertutup

Kompolnas dan Kapolda Papua Gelar Pertemuan Tertutup di Timika, Ada Apa?Kapolda Papua, Irjen Pol. Mathius D Fakhiri didampingi Pj Bupati Nduga, Namia Gwijangge, IDN Times/ Ricky Lodar

Setelah tiba di Timika, Kompolnas bersama rombongan Kapolda Papua bergerak menuju Resto Cenderawasih 66 di jalan Cendrawasih untuk melakukan pertemuan tertutup.

Belum diketahui secara pasti pertemuan tertutup tersebut membahas tentang apa, namun diduga pertemuan tersebut membahas terkait masalah yang terjadi di Distrik Paro, Nduga.

Dalam pertempuran tersebut juga dihadiri oleh Pj Bupati Nduga, Ketua DPRD Nduga dan Kapolres Nduga.

Baca Juga: Ini Kesaksian Salah Seorang Pekerja yang Diancam KKB di Distrik Paro

2. Kapolda Papua pastikan pilot berada di kelompok Egianus Kogoya

Kompolnas dan Kapolda Papua Gelar Pertemuan Tertutup di Timika, Ada Apa?Kapolda Papua, Irjen Pol. Mathius D Fakhiri didampingi Wakapolda Papua, Brigjen Pol. Ramdani saat memberikan keterangan pers, IDN Times/ Istimewa

Sementara itu, Kapolda Papua, Irjen Pol. Mathius Fakhiri memastikan pilot Susi Air, Capt. Philip berkebangsaan Selandia Baru itu hingga saat ini belum diketahui keberadaannya.

Namun orang nomor satu di jajaran Polda Papua itu meyakini Capt. Philip saat ini sudah berada di Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kelompok Egianus Kogoya.

"Pilot ada pada kelompok Egi," kata Kapolda Irjen Mathius D Fakhiri saat menggelar jump pers, di Resto 66, jalan Cendrawasih, Selasa (14/2/2023).

Setelah mengetahui pilot berada di kelompok Egianus Kogoya menurut Kapolda pihaknya akan melalukan penanganan ekstra hati-hati dalam melakukan penyelamatan terhadap pilot tersebut. 

"Dengan kita mendorong Pemda dan para tokoh agar bisa berkomunikasi aktif, supaya kita mengetahui pasti apa yang di mau Egi ini. Mudah-mudahan dari komunikasi nantinya mendapatkan solusi terbaik," tuturnya. 

3. Mathius Fakhiri minta kelompok Egi tidak buat aksi yang meresahkan masyarakat

Kompolnas dan Kapolda Papua Gelar Pertemuan Tertutup di Timika, Ada Apa?Tribunnews.com

Kapolda meminta kepada kelompok Egianus Kogoya untuk tidak lagi membuat aksi-aksi yang meresahkan masyarakat.

"Egi dan kawan-kawan setop buat aksi-aksi yang tidak perlu. Tentunya kami aparat TNI Polri akan lawan, kami tidak akan mundur sedikit pun," tegasnya.

Mantan Dansat Brimob Polda Papua itu mengungkapkan pihaknya mengutamakan negosiasi dalam permasalahan tersebut. Dengan memberikan kesempatan kepada Pemda Nduga dan para tokoh masyarakat memainkan perannya.

"Tentunya kami memberikan kesempatan, negosiasi itu jalan terbaik yang kita kedepankan," ungkapnya. 

Baca Juga: Polisi Selidiki Pria Asing dalam Foto KKB dan Bendera Bintang Kejora 

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya