Gempa Situbondo 6,4 SR Terasa Hingga Bali

Gempa Situbondo juga terasa ke beberapa daerah lain

Jakarta, IDN Times - Gempa bumi berkekuatan 6,4 Skala Richter (SR) mengguncang Situbondo, Jawa Timur, pada Kamis (11/10) pukul 01.44 WIB. Situs Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa berada di kedalaman 10 km.  

Pusat gempa berada di 7.42 Lintang Selatan,114.47 Bujur Timur atau 61 km timur laut Situbondo. Gempa dirasakan di sejumlah wilayah Jawa Timur, salah satunya di Surabaya.

BMKG menyebutkan gempa ini tidak berpotensi terjadinya tsunami. 

Warganet menyebutkan, gempa di Situbondo terasa hingga Bali. Seperti diunggah warganet bernama Hary Atmojo. 

"Gempa situbondo terasa sampai denpasar," kicau Hary melalui akunnya, @hary_atmojo. 

Warganet lain Siti Nur Faida melalui akun @SitiNurFaida8 juga mengaku gempa ini terasa hingga Probolinggo. 
‏ 
"Gempa yang berpusat di Situbondo terasa keras banget di Kecamatan Bantaran Probolinggo," cuit  Faida. 

Warga Malang juga turut merasakan gempa ini. Seperti diunggah Elchan ‏melalui akunnya, @ella_yuliatik. "Malang terasa gempanya td, pdahal tinggal di daerah pegunungan tp bsa kerasa bgt...😭😭 Guncanganny lama lg, msh kerasa smpe jam 2. Ya allah semoga orang2 di Situbondo aman..amiin 😢 
#Gempa." 

Baca Juga: Gempa 6,4 SR Guncang Situbondo

Topik:

  • Rochmanudin
  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya