Keluarga Pilot Sriwijaya Air SJY 182 Kapten Afwan Gelar Salat Gaib

Keluarga sudah mengikhlaskan kepergian Kapten Afwan

Bogor, IDN Times - Pihak keluarga Kapten Afwan, pilot Sriwijaya Air SJY 182 yang hilang kontak dan dinyatakan jatuh di Kepulauan Seribu pada Sabtu, 9 Januari 2021 lalu, menggelar salat gaib di Perumahan Bumi Cibinong Endah, Kelurahan Sukahati, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (13/1/2021) malam.

Kegiatan tersebut juga diiringi dengan doa bersama oleh kerabat dan tetangga korban. Sejak jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJY 182 pada Sabtu kemarin, sampai saat ini pihak keluarga belum mendapatkan kabar ditemukannya Kapten Afwan.

1. Salat gaib pertama yang digelar di rumah Kapten Afwan

Keluarga Pilot Sriwijaya Air SJY 182 Kapten Afwan Gelar Salat GaibSuasana kediaman pilot Sriwijaya Air Kapten Afwan di Cibinong, Bogor, saat menggelar salat gaib dan doa bersama (IDN Times/Rubiakto)

Pihak keluarga sampai saat ini masih menanti kabar baik ditemukannya ayah dengan tiga orang anak tersebut dalam kondisi selamat. Lantunan doa pun terus dipanjatkan pihak keluarga, untuk keselamatannya.

Saiful Anwar, sahabat Kapten Afwan yang tinggal di sebelah kiri rumahnya mengatakan, pelaksanaan salat gaib ini baru pertama kali digelar di rumah duka. 

"Ini yang pertama di rumah duka. Tapi sebelumnya, pada Selasa (12/1/2021) kemarin pihak keluarga juga sudah melaksanakan salat gaib di Masjid Ad Daulah dekat rumah," kata dia.

Baca Juga: Sebelum Berangkat, Pilot Sriwijaya Kapten Afwan Minta Maaf ke Keluarga

2. Pihak keluarga sudah menerima dengan ikhlas

Keluarga Pilot Sriwijaya Air SJY 182 Kapten Afwan Gelar Salat GaibBupati Bogor Ade Yasin mengunjungi rumah duka Pilot Sriwijaya Air, Kapten Afwan pada Minggu (10/1/2021) (IDN Times/Rubiakto)

Pelaksanaan salat gaib kali ini dibatasi tidak boleh lebih dari 15 jemaah, lantaran kondisi pandemik COVID-19 saat ini. Mereka yang hadir merupakan keluarga, kerabat dan jemaah pengajian RW 10, Perumahan Bumi Cibinong Endah.

Pelaksanaan salat gaib ini juga merupakan wujud keikhlasan pihak keluarga.

"Karena di lokasi pencarian sudah ada tiga jenazah yang ditemukan, dengan berbagai masukan, pihak keluarga sudah menerima dan ikhlas. Karena ini takdir dari Allah, dan pihak keluarga juga tidak mau larut dalam kesedihan," ucap Saiful.

3. Jika jasad Kapten Afwan ditemukan akan dimakamkan di TPU Pondok Rajeg

Keluarga Pilot Sriwijaya Air SJY 182 Kapten Afwan Gelar Salat GaibBupati Bogor Ade Yasin mengunjungi rumah duka Pilot Sriwijaya Air, Kapten Afwan pada Minggu (10/1/2021) (IDN Times/Rubiakto)

Pihak keluarga juga mengatakan jika suatu saat nanti jasad Kapten Afwan ditemukan, maka akan melakukan proses penguburan jenazah sebagai mana mestinya. 

"Kalau nanti jenazah atau bagian tubuh ditemukan, kita akan proses seperti jenazah pada umumnya. Rencananya pihak keluarga bakal memakamkan jasad Kapten Afwan di Tempat Pemakaman Umum Pondok Rajeg, Kecamatan Cibinong," tuturnya.

4. Istri sudah dapat menerima kenyataan pesawat Kapten Afwan mengalami kecelakaan

Keluarga Pilot Sriwijaya Air SJY 182 Kapten Afwan Gelar Salat GaibBupati Bogor Ade Yasin mengunjungi rumah duka Pilot Sriwijaya Air, Kapten Afwan pada Minggu (10/1/2021) (IDN Times/Rubiakto)

Dia menjelaskan saat ini keluarga sudah lebih tenang dan dapat menerima kenyataan. Selain telah mendapatkan nasihat dari teman dan kerabat, istri Kapten Afwan sudah bisa menerima kejadian kecelakaan ini. 

"Saat ini istrinya sudah move on, karena ini kan ketetapan Allah, dia juga sering mendapatkan nasihat dari kerabat dan teman-teman," kata Saiful.

Baca Juga: Rekan Kerja: Kapten Afwan Selalu Jadi Imam di Musala Bandara Soetta

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya