Aliansi BerSinar Deklarasi Budiman Sudjatmiko Jadi Capres 2024

Bukit Alogaritma diklaim sebagai gagasan visioner Budiman

Jakarta, IDN Times - Setelah Ganjar Pranowo dan Puan Maharani masuk bursa pencapresan 2024, kini muncul kader PDIP lainnya, Budiman Sudjatmiko, yang didorong maju menjadi capres 2024.

Deklarasi dukungan kepada Budiman disampaikan sekumpulan orang yang mengaku sebagai Aliansi BerSinar. 

"Kami bukan untuk memopulerkan Budiman Sudjatmiko, melainkan hanya untuk mengingatkan kepada rakyat bahwa ada salah satu tokoh yang pantas berkontestasi pada Pilpres 2024. Dia paham berdemokrasi, paham kepentingan rakyat, dan yang lebih penting paham akan kemajuan teknologi," kata Anggota Presidium Aliansi BerSinar Ade Gunawan, dilansir ANTARA, Kamis (28/10/2021).

Baca Juga: FX Rudy Dukung Ganjar Pranowo Jadi Capres 2024, PDIP: Obrolan Warung!

1. Ini alasan Budiman Sudjatmiko diinginkan jadi capres 2024

Aliansi BerSinar Deklarasi Budiman Sudjatmiko Jadi Capres 2024IDN Times/Margith Juita Damanik

Ade menjelaskan dukungan ke Budiman diberikan karena kader PDIP ini adalah pejuang desa yang telah menginisiasi lahirnya Undang-Undang (UU) Desa. Budiman, kata dia, paham dalam memenuhi kebutuhan zaman dengan ide-ide pembangunan teknologi menuju Indonesia maju.

Dia juga menyebut Budiman mampu membawa Indonesia menghadapi era revolusi 4.0. Selain itu, mantan aktivis 1998 ini juga dinilai sebagai tokoh dengan pemikiran revolusioner.

"Dia bukan businessman. Yang dia inginkan adalah membangun ekosistem, bukan sebatas ide. Project Bukit Algoritma itu menjadi bukti betapa revolusionernya pemikiran Budiman Sudjatmiko. Tak banyak politikus memiliki ide jangka panjang dan elastis terhadap perubahan zaman," kata Ade.

2. Ade sebut keputusan pencapresan tergantung PDIP

Aliansi BerSinar Deklarasi Budiman Sudjatmiko Jadi Capres 2024Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memberikan keterangan pers usai pengukuhan dirinya sebagai Ketua Umum PDIP periode 2019-2024 dalam Kongres V PDI Perjuangan di Sanur, Denpasar, Bali, Kamis (8/8/2019). Megawati Soekarnoputri terpilih kembali secara aklamasi sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan periode 2019-2024 (ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)

Lebih lanjut, Ade mengatakan, deklarasi dukungan pada Budiman bukan untuk 'menentang' kebijakan PDIP, karena penentuan capres merupakan kewenangan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

"Kami menghormati sebuah parpol saat menentukan siapa kadernya yang akan diberi tugas. Namun, kami sebagai rakyat juga berhak untuk mengingatkan ada sosok yang patut diperhitungkan," katanya.

Sementara, anggota Presidium Aliansi BerSinar lainnya, Suntoro menilai wajar jika berbagai lapisan masyarakat mendorong Budiman sebagai capres 2024. Dia mengatakan Budiman layak ikut diperbincangkan pada isu pencapresan 2024.

"Menurut saya Indonesia beruntung memiliki sosok Budiman Sudjatmiko," kata Suntoro.

Baca Juga: Sekjen PDIP Sebut Ada Pihak Ingin Belah Partai, Tak Sabar soal Capres

3. Apa itu Aliansi BerSinar?

Aliansi BerSinar Deklarasi Budiman Sudjatmiko Jadi Capres 2024Deklarasi Aliansi BerSinar untuk mendukung Budiman Sudjatmiko sebagai calon presiden pada Pemilu 2024 di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (28/10/2021). ANTARA/HO-Aliansi BerSinar,

Aliansi BerSinar adalah sebuah lembaga yang mewadahi aspirasi masyarakat. Aliansi ini diklaim sangat peduli terhadap iklim demokrasi di Indonesia.

"Aliansi ini, kami deklarasikan pada hari ini (28/10/2021) di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Jika berbicara soal demokrasi, berarti salah satunya terkait dengan sebuah pilihan hak atas rakyat untuk menentukan nasib bangsa dan negaranya sendiri, salah satunya terkait dengan kepemimpinan," kata Ade.

Dia menerangkan Aliansi BerSinar membuka kantor Sekretariat Nasional (Seknas) yang beralamat di Jalan Raya Mayor Oking Jayaatmadja Nomor 99A, Ciriung, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

"Saat ini anggota Presidium Seknas BerSinar telah tersebar di sejumlah provinsi seluruh Indonesia, dari Sumatra hingga Papua," klaim Ade.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya