Anies Jauh-Jauh ke Bali Ikut Acara PAN, Cari Kendaraan Pilpres 2024?

PAN dan Anies dinilai sama-sama diuntungkan dari acara ini

Jakarta, IDN Times - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pergi ke Bali untuk mengikuti acara Partai Amanat Nasional (PAN). Ada yang menilai, kepergian Anies jauh-jauh ke Bali ini agar bisa mendapatkan kendaraan politik untuk Pemilu 2024.

"Anies tentu membutuhkan PAN menjadi kendaraan politiknya dalam Pilpres 2024. Anies yang bukan kader politik, memang harus pandai-pandai mendekati partai politik agar sudi mengusungnya Pada pilpres 2024," ujar pengamat politik Jamiluddin Ritonga saat dimintai tanggapan, Selasa (5/10/2021).

Bagi Anies, kata Jamiluddin, PAN salah satu partai potensial yang bisa mengusungnya di Pilpres 2024, selain PKS, Nasdem, dan Demokrat. 

"Jadi, kedatangan Anies dalam acara Workshop jelas bernuansa politis," lanjut Jamiluddin.

Baca Juga: Anies Baswedan Berada di Bali Hadiri Acara PAN

1. Anies dinilai ingin menyatu dengan PAN untuk hadapi gempuran PDIP dan PSI di DPRD DKI

Anies Jauh-Jauh ke Bali Ikut Acara PAN, Cari Kendaraan Pilpres 2024?Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (Instagram/@Aniesbaswedan)

Jamiluddin mengatakan, Anies datang ke acara tersebut karena memiliki kedekatan dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Namun, menurutnya, Anies paham dirinya bukan kader partai.

"Karena itu, Anies tampaknya ingin mendekatkan lebih utuh menyatu dengan PAN, bukan dengan orang per orang. Kedekatan secara kelembagaan ini akan lebih menguntungkan Anies secara politis, baik untuk jangka pendek maupun menengah," ucapnya.

Anies, lanjut Jamiluddin, butuh PAN untuk mengamankannya sebagai Gubernur DKI Jakarta. Dia menilai, Anies ingin PAN dan partai lainnya solid mendukungnya dari gempuran PDIP dan PSI di DPRD DKI Jakarta.

"Anies tampaknya ingin mematahkan ambisi PDIP dan PSI yang ingin menggolkan hak bertanya," kata dia.

2. PAN disebut mencoba merangkul Anies karena tak punya capres internal

Anies Jauh-Jauh ke Bali Ikut Acara PAN, Cari Kendaraan Pilpres 2024?Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan atau Zulhas saat berpidato dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II PAN, Selasa (31/8/2021). (dok. PAN)

Pengamat politik lainnya, Ujang Komaruddin, memperkirakan PAN menilai Anies sebagai sosok calon presiden (capres) potensial yang perlu didekati dan digadang-gadang untuk Pemilu 2024. Oleh karena itu, ujar Ujang, PAN mencoba untuk 'merangkul' Anies.

"Karena kita tahu, PAN tak punya capres dari internal, jadi butuh figur lain untuk didukung, mungkin saja salah satunya itu Anies," kata Ujang.

Meski begitu, Ujang mengatakan, pengusungan capres tergantung elektabilitas suatu tokoh, termasuk Anies sendiri. Ujang mengatakan, PAN dan Anies sama-sama diuntungkan dari acara workshop ini.

"Jika elektabilitas Anies ke depan makin moncer, hal yang tak mustahil jika PAN akan mendukungnya," Ujang menambahkan.

Baca Juga: Eko Patrio Ungkap Alasan PAN Tak Ajukan Zulkifli Jadi Menteri Jokowi

3. Anies Baswedan datang ke Acara Workshop PAN di Bali

Anies Jauh-Jauh ke Bali Ikut Acara PAN, Cari Kendaraan Pilpres 2024?Gubernur DKI Jakarta, anies Baswedan hadir di acara Workshop Nasional DPP PAN pada 3-6 Oktober 2021 (capture YouTube PAN TV)

Sebelumnya, PAN menggelar acara Workshop Nasional DPP PAN di Bali. Anies Baswedan datang ke acara yang digelar 3-6 Oktober 2021 ini. Awalnya, moderator dalam acara ini mengatakan Gubernur Bali diwakili Sekda Pemprov Bali, Dewa Made Indra. Saat moderator memperkenalkan Anies, kader PAN memberi tepuk tangan yang meriah.

"Kemudian yang kami hormati, saudaraku Gubernur DKI Jakarta, tepuk tangan yang luar biasa buat saudaraku Anies Rasyid Baswedan," ujar moderator. Anies membalasnya dengan salam namaste, seperti dilihat di YouTube PAN TV, Senin (4/10/2021).

Saat acara berlangsung, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengatakan, PAN memang sering mengadakan acara di Bali. Dia mengakui Bali menjadi salah satu daerah yang terdampak COVID-19. Zulkifli pun berharap acara Workshop Nasional DPP PAN di Bali ini bisa mendukung kegiatan di Pulau Dewata.

Zulkifli mengungkapkan, Anies sudah berada di Bali satu hari sebelum acara, dan berterima kasih ke Anies.

"Pak Gubernur, Pak Anies Rasyid Baswedan, terima kasih sudah hadir. Beliau ini hadir mulai semalam, akan mengisi acara nanti setelah Pak Hatta dan Mas Tris. Artinya, satu hari penuh meninggalkan tugas di Jakarta yang begitu banyak, oleh karena itu Pak Gubernur pastilah menganggap acara kita ini penting sekaligus dekat sama kita," ujar Zulkifli dan dibalas Anies dengan salam namaste. Hadirin pun memberi tepuk tangan ke Anies.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya