Bela Jokowi, PDIP Sebut Fadli Zon Hanya Bisa Kritik Tanpa Aksi

Hasto ingatkan Gerindra bagian dari pemerintahan Jokowi

Jakarta, IDN Times - Politikus Gerindra Fadli Zon ditegur karena menyindir Presiden Joko "Jokowi" Widodo yang tidak ke Sintang, Kalimantan Barat (Kalbar), tapi ke Lombok, NTB untuk meresmikan Sirkuit Mandalika. PDIP pun membela Jokowi dan menyebut Fadli Zon hanya bisa mengkritik.

"Sementara Pak Fadli Zon hanya memberikan kritik tanpa perbuatan nyata," kata Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto kepada wartawan, Senin (15/11/2021).

Baca Juga: Jokowi Pamer Naik Motor di Mandalika, Fadli Zon Sindir Ini 

1. Hasto sebut Gerindra bagian dari pemerintahan Jokowi

Bela Jokowi, PDIP Sebut Fadli Zon Hanya Bisa Kritik Tanpa AksiPrabowo Subianto dan Megawati Soekarnoputri (Dok.IDN Times/Istimewa)

Hasto mengatakan, PDIP sangat memahami kondisi banjir di Sintang. PDIP, sambungnya, langsung turun ke Sintang untuk membantu masyarakat yang terdampak.

Dia menambahkan, Jokowi sudah memerintahkan Menteri Sosial Tri Rismaharini atau Risma ke Sintang untuk turun langsung membantu masyarakat. Hasto pun menyebut Fadli Zon selalu 'berseberangan' dengan Jokowi.

"Pak Fadli Zon dalam perspektif politik, dalam catatan PDI Perjuangan nampak selalu berseberangan dengan Pemerintahan Presiden Jokowi-KH Maruf Amin. Sementara itu, Partai Gerindra sudah menjadi bagian dari pemerintahan," katanya.

Lebih lanjut, Hasto mengatakan, PDIP tidak bermaksud ikut campur di dalam internal Gerindra. Dia hanya menyakini Gerindra akan merespons Fadli Zon yang hanya bisa memberi kritik.

"Selanjutnya sebagai partai yang juga memiliki disiplin, Partai Gerindra tentunya akan mengambil sikap atas pernyataan Pak Fadli Zon yang berbeda dengan sikap politik partainya. Meskipun hal tersebut sekali lagi menjadi kewenangan internal Partai Gerindra dan kami tidak bermaksud campur tangan," ucap dia.

Hasto pun mengatakan, hubungan antara Jokowi, Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, masih sangat baik.

"Demikian pula antara PDI Perjuangan dan Gerindra juga berjalan baik, saling menghormati sebagai sesama partai yang berada di dalam pemerintahan," ujar Hasto.

2. Gerindra tegur Fadli Zon

Bela Jokowi, PDIP Sebut Fadli Zon Hanya Bisa Kritik Tanpa AksiWakil Ketua Umum Gerindra Habiburokhman di kompleks parlemen, Jakarta, Jumat (17/9/2021). (IDN Times/Sachril Agustin)

Sebelumnya, Partai Gerindra menegur Fadli Zon karena menyindir Presiden Jokowi yang meresmikan Sirkuit Mandalika pada Jumat (12/11/2021). 

"Kepada Beliau (Fadli Zon) sudah diberikan teguran dan kami juga meminta maaf apabila statement tersebut menimbulkan ketidaknyamanan," kata Juru Bicara Partai Gerindra Habiburokhman, Senin (15/11/2021).

Habiburokhman mengatakan, sindiran Fadli Zon bersifat pribadi atau tidak mewakili partai atau Fraksi Gerindra. Dia menambahka,n teguran adalah hal biasa di Gerindra.

"Sebagai kader Gerindra adalah hal yang biasa bagi kami jika ditegur apabila ada statement yang kurang tepat. Saya sendiri sebagai jubir partai sering kena teguran, begitu juga rekan-rekan anggota DPR lainnya," ucap Habiburokhman.

Baca Juga: Menteri Jokowi Sibuk Sosialisasi Menuju Pilpres, Ini Respons Gerindra

3. Fadli Zon sindir Jokowi, pertanyakan kapan Presiden ke Sintang

Bela Jokowi, PDIP Sebut Fadli Zon Hanya Bisa Kritik Tanpa AksiFadli Zon. (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Sebelumnya, Fadli Zon menyindir unggahan Jokowi yang memamerkan tengah menjajal Sirkuit Mandalika. Dalam unggahan tersebut, tampak foto Jokowi sedang mengendarai motor untuk mencoba Sirkuit Mandalika.

Presiden Jokowi sendiri baru saja meresmikan Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah, NTB, sebagai lokasi event balap motor International World Superbike (WSBK). Peresmian dilakukan pada Jumat (12/11/2021).

Di unggahan Jokowi yang memamerkan Sirkuit Mandalika itu, Fadli Zon justru memberikan sindiran. Dia awalnya mengucapkan selamat atas peresmian Sirkuit Mandalika, namun juga menyindir Jokowi soal banjir di Sintang, Kalimantan Barat.

 "Luar biasa Pak. Selamat peresmian Sirkuit Mandalika. Tinggal kapan ke Sintang, sudah 3 minggu banjir belum surut," tulis Fadli Zon di akun Twitter-nya, @fadlizon.

Baca Juga: Gerindra Tegur Fadli Zon karena Sindir Jokowi

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya