Menteri Sandiaga Uno Sebut 12 Juta UMKM Sudah Masuk Dunia Digital

Menparekraf targetkan 30 juta UMKM masuk dunia digital

Jakarta, IDN Times - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengungkapkan, saat ini total sudah 12 juta Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) masuk platform digital. Ada penambahan 3,7 juta UMKM yang masuk ke dunia digital pada 2020.

"Angkanya ini (UMKM masuk dunia digital) luar biasa. Kalau kita lihat, di tahun 2020, sudah 3,7 juta UMKM masuk ke platform digital. Total sudah hampir 12 juta UMKM masuk digital," ujar Sandi dalam sambutannya di acara Karya Kreatif Indonesia (KKI) 2021, Kamis (23/9/2021).

Baca Juga: Sandiaga Uno Optimistis Sektor Pariwisata Banyuwangi Bisa Bangkit

1. Menparekraf targetkan 30 juta UMKM masuk digital pada 2023

Menteri Sandiaga Uno Sebut 12 Juta UMKM Sudah Masuk Dunia DigitalJajanan Semarang roti sisir. (dok. Instagram @dekoningcake)

Sandi menargetkan, pada 2023 nanti, total 30 juta UMKM di Indonesia sudah masuk platform digital. Oleh karena itu, dia meminta semua pihak bersinergi. Menparekraf sendiri mendorong hal tersebut dengan melakukan beberapa program, selain Gerakan Nasional (Gernas) Bangga Buatan Indonesia.

"Kami ada program seperti Bedakan (Bedah Desain Kemasan), Bergerak (Bedah Gerai Kuliner), dan program inkubasi kuliner dan kriya, serta berbagai program lainnya yang akan kami kerja samakan dengan seluruh pemangku kepentingan," ujar Sandi.

2. Menparekraf akan ciptakan stimulus buat UMKM

Menteri Sandiaga Uno Sebut 12 Juta UMKM Sudah Masuk Dunia DigitalMenteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno berkunjung ke Kota Batam, Jumat (23/1/2021). (IDN Times/Margaretha Nainggolan).

Selain lewat program-program khusus, Sandi juga mengungkapkan, Menparekraf akan menciptakan stimulus khusus agar UMKM bisa bergerak masuk ke dunia digital. Solusi dan mitigasi jangka pendek juga sudah dipersiapkan.

"Kita perlu solusi dan mitigasi pemulihan, jangka pendek untuk menciptakan stimulus di sisi permintaan dan mendorong platform digital online. Mari kita tingkatkan kerja sama dalam pemanfaatan inovasi dan teknologi," ujar Sandi.

3. UMKM bisa membantu meningkatkan ekonomi Indonesia

Menteri Sandiaga Uno Sebut 12 Juta UMKM Sudah Masuk Dunia DigitalTwitter.com

Sandi mengungkapkan, kondisi ekonomi Indonesia saat ini sudah membaik. Salah satu sebabnya adalah mulai meningkatnya UMKM di tengah masyarakat. Alhasil, dia meminta agar UMKM ini didukung karena bisa membantu meningkatkan ekonomi Indonesia.

"Peningkatan eknomi ini tentunya kita atribusikan kepada perkembangan ekonomi digital dan revolusi industri 4.0. Pandemik COVID-19 memaksa kita untuk meningkatkan inovasi dan adaptasi dan kolaborasi, salah satunya di bidang UMKM," ucapnya.

Baca Juga: Kegiatan UMKM Menurun di Kuartal IV-2020, Pelaku UMKM Tetap Optimistis

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya