Yuk Donasi untuk Bantu Produksi Test-Kit Corona, Ini Caranya!

Donasi disalurkan melalui gerakan Indonesia PASTI BISA

Jakarta, IDN Times - Gerakan Indonesia PASTI BISA pertama diluncurkan oleh sebuah perusahaan modal ventura asal Indonesia, East Ventures, pada 30 Maret 2020. Melalui gerakan ini East Ventures berencana mengumpulkan donasi Rp10 miliar untuk digunakan membantu produksi 100.000 test-kit Corona tipe qRT-PCR yang dilakukan Task Force Riset dan Inovasi Teknologi untuk Penanganan COVID-19 (TFRIC19).

Baca Juga: Indonesia PASTI BISA Salurkan Rp5 M untuk Produksi Test Kit Corona

1. Penggalangan dana mendapat dukungan banyak nama besar

Yuk Donasi untuk Bantu Produksi Test-Kit Corona, Ini Caranya!Unsplash/Kon Karampelas

Hingga Kamis (23/4), informasi di situs www.indonesiapastibisa.com menunjukkan bahwa jumlah donasi yang terkumpul telah mencapai Rp9 miliar. Beberapa nama besar yang tercatat sebagai donatur antara lain bos perusahaan ByteDance yang berada di balik aplikasi viral TikTok, Yimin Zhang, serta sejumlah startup seperti Traveloka, Tokopedia, Sociolla, dan Waresix.

2. Menawarkan beberapa cara pemberian donasi

Yuk Donasi untuk Bantu Produksi Test-Kit Corona, Ini Caranya!unsplash/Kat Yukawa

Tak hanya nama-nama besar di atas, masyarakat umum juga bisa untuk ikut berkontribusi memberikan donasi untuk gerakan ini. Pihak East Ventures menyediakan beberapa alternatif, seperti melalui KoinWorks, Komunal, dan Stockbit. Para donatur tidak perlu khawatir dengan dana yang disumbangkan karena setiap dana yang masuk akan dapat dilihat update-nya melalui situs www.indonesiapastibisa.com. Selain itu, penggunaan dana yang terkumpul juga akan diaudit oleh PricewaterhouseCooper (Pwc) Indonesia.

Baca Juga: Bangga! Anak Bangsa Gotong Royong Produksi Test Kit PCR COVID-19 Lokal

3. Ini cara melakukan donasi melalui situs KoinWorks

Yuk Donasi untuk Bantu Produksi Test-Kit Corona, Ini Caranya!Dok. KoinWorks

Pertama, buka langsung link https://koindonasi.com atau melalui situs www.indonesiapastibisa.com. Kedua, masukkan data diri, nominal donasi, dan klik ‘Donate Now’. Kamu juga bisa berdonasi secara anonim dengan memilih opsi ‘Donate Anonymously’. Ketiga, pilih cara pembayaran, melalui transfer bank atau kartu kredit, lalu selesaikan proses pembayaran.

4. Ini cara melakukan donasi melalui situs Komunal

Yuk Donasi untuk Bantu Produksi Test-Kit Corona, Ini Caranya!Dok. Komunal

Pertama, buka langsung link https://komunal.co.id/donasi atau melalui situs www.indonesiapastibisa.com. Kedua, masukkan data diri, nominal donasi kamu, dan klik ‘Donasi’. Ketiga, kamu akan menerima instruksi pembayaran melalui email. Keempat, pilih cara pembayaran yang kamu inginkan dan selesaikan proses pembayaran.

5. Ini cara melakukan donasi melalui aplikasi Stockbit

Yuk Donasi untuk Bantu Produksi Test-Kit Corona, Ini Caranya!Dok. Stockbit

Pertama, kamu bisa download aplikasi Stockbit di App Store atau Google Play. Kedua, buat akun dan lengkapi proses registrasi. Ketiga, cari akun @indonesiapastibisa, tekan simbol ‘$’, lalu masukan jumlah donasi yang diinginkan. Pastikan saldo Stockbit kamu tersedia sesuai jumlah donasi yang kamu inginkan.

Topik:

  • Saraya Adzani

Berita Terkini Lainnya